Lapas Narkotika Kelas IIA Gunung Sindur menggelar Upacara peringatan Hari Ulang Tahun Ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2023

17-08-2023 - LEMBAGA PEMASYARAKATAN NARKOTIKA KELAS II A GUNUNG SINDUR — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI JAWA BARAT

Bogor - Lapas Narkotika Kelas IIA Gunung Sindur menggelar Upacara peringatan Hari Ulang Tahun Ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2023 di Lapangan Upacara, Kamis (17/08). Bertindak selaku Inspektur Upacara, Kepala Subbagian Tata Usaha, Arinta Agustana mewakili Kepala Lapas Narkotika Gunung Sindur. Upacara diikuti oleh seluruh petugas, perwakilan Anggota BNPT, dan perwakilan WBP.

Pada upacara HUT RI Ke-78 juga diserahkan Penganugerahan Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya kepada petugas yang sudah berdinas selama 10 tahun, 20 tahun, dan 30 tahun. Pada tahun ini, penyerahan Remisi Umum 17 Agustus diserahkan secara langsung oleh Plt. Bupati Bogor, Iwan Setiawan kepada perwakilan WBP Lapas Narkotika Gunung Sindur. Iwan Setiawan menyampaikan kepada perwakilan WBP agar tidak mengulangi perbuatannya dan mampu beradaptasi dengan kondisi lingkungan sekitar tempat kembali. Patuhi seluruh peraturan yang ada dan selamat berkumpul kembali dengan keluarga.

Petugas Lapas Narkotika Gunung Sindur juga mengikuti kegiatan upacara peringatan HUT Kemerdekaan Indonesia Ke-78 di Kecamatan Gunung Sindur. Kegiatan dilaksanakan di Lapangan Siliwangi, Gunung Sindur.

Bagikan berita melalui