Euforia Pembagian Hadiah Lomba Tradisional di Lapas Kelas III Sukamara

15-08-2023 - Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Sukamara — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI KALIMANTAN TENGAH

Sukamara - Lapas Kelas III Sukamara menyatukan rasa gembira dan kebersamaan dalam acara pembagian hadiah lomba tradisional yang sukses diselenggarakan beberapa hari yang lalu. Kegiatan yang melibatkan Warga Binaan, petugas, dan perwakilan Ibu-ibu Dharma Wanita Persatuan (DWP) ini menghadirkan cerita kekompakan dan semangat bersaing dalam berbagai lomba seperti balap karung, makan kerupuk, tarik tambang, tepung berantai, hingga air berantai, Senin (14/08/2023).


Atmosfer meriah terlihat saat peserta lomba dan penonton berkumpul untuk menyaksikan momen puncak pembagian hadiah. Para pemenang lomba tradisional ini dengan bangga menerima bingkisan hadiah sebagai penghargaan atas usaha dan semangat mereka dalam berkompetisi.


Dalam kesempatan ini, Kalapas Sukamara, Joko Prayitno, mengatakan, "Pembagian hadiah ini menggambarkan dedikasi dan semangat peserta dalam mengikuti lomba-lomba tradisional. Semua peserta, termasuk Warga Binaan, petugas dan ibu-ibu DWP, telah menghadirkan semangat persaudaraan dan kebersamaan yang luar biasa," ucapnya.


Pembagian hadiah lomba tradisional di Lapas Kelas III Sukamara menjadi momen penting tidak hanya sekadar perlombaan. Ini adalah bukti nyata bagaimana tradisi-tradisi lokal dapat mempersatukan berbagai pihak di tengah lingkungan lapas. Kegembiraan dan kerjasama yang dirasakan oleh semua peserta mencerminkan pentingnya membangun atmosfer positif di dalam Lapas.


#kemenkumhamri

#kemenkumhamkalteng

#kanwilkumhamkalteng

#lapassukamara

#kabarlakara


Kontributor : Humas Lapas Sukamara

Bagikan berita melalui