Rutan Sungai Penuh melakukan screening ACF TBC pada WBP

14-08-2023 - Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Sungai Penuh — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI JAMBI

Sungai Penuh— Pada hari senin (14/08/2023), Tim kesehatan Rutan Sungai Penuh bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kota Sungai Penuh, Labkesda Kota Sungai Penuh dan Puskesmas Sungai Penuh melakukan screening ACF TBC pada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

Kegiatan screening ini merupakan tindak lanjut Surat Edaran Dirwatkeshab Ditjenpas Kemenkumham RI No. PAS.06- PK.06.07-710 tentang Skrining TBC dengan Intervensi Rontgen Dada; bertujuan sebagai deteksi dini kemungkinan munculnya penyakit ACF TBC pada WBP, karena Rutan menjadi salah satu tempat dengan risiko penularan TBC yang tinggi.

Pada Kesempatan ini Kepala Rutan Sungai Penuh (Indra Yudha) mengatakan “Terima kasih kepada Pihak Dinas Kesehatan Kota Sungai Penuh, Labkesda Kota Sungai Penuh dan Puskesmas Sungai Penuh karena telah membantu Rutan Sungai Penuh dalam memberikan pelayanan Kesehatan kepada WBP, screening ini perlu dilakukan secara rutin dalam mendeteksi TBC dan ditangani sejak dini sehingga dapat melakukan pemetaan sekaligus melakukan pengobatan agar tidak terjadi penularan kepada WBP yang lain”.

#kemenkumhamri

#HDKD78
KanwilKemenkumhamJambiTholib

 

 


Bagikan berita melalui