Bimbingan Teknis Keamanan Pangan Untuk Komunitas Kelurahan Ngaliyan Kota Semarang

11-08-2023 - Balai Besar POM di Semarang — Unit Pelaksana Teknis [lev I]

BBPOM di Semarang menyelenggarakan Bimbingan Teknis Keamanan Pangan untuk Komunitas yang dilaksanakan pada (02-04/08/2023) di Kelurahan Ngaliyan, Kota Semarang. Acara dibuka oleh Lurah Ngaliyan, Nur Kholis yang menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menambah pengetahuan tentang Keamanan Pangan sehingga semua bisa mengenali makanan sehat dan tidak sehat. . “Harapannya yang hadir sebagai peserta pada hari ini bisa menularkan ilmunya kepada masyarakat sekitar. Keamanan pangan merupakan bagian penting untuk mewujudkan ketahanan pangan dan kesejahteraan sosial,” jelas Nur Kholis. 

Hari pertama berlangsung kegiatan Bimbingan Teknis Keamanan Pangan bagi Komunitas Ibu Rumah Tangga dan Remaja yang dilanjutkan pada (03/08/2023) dengan kegiatan Bimbingan Teknis Keamanan Pangan Bagi Komunitas Sekolah dan Ritel. Narasumber berasal dari para kader keamanan pangan yang telah mengikuti Bimbingan Teknis dari BBPOM di Semarang. 

Selanjutnya para kader melakukan kunjungan ke peserta binaan dan melakukan sampling terhadap jajanan yang diduga mengandung bahan berbahaya. Tak hanya itu, para kader pun melakukan uji pada makanan yang telah disampling, meliputi uji Boraks, uji Rhodamin B, uji Formalin dan uji Methanyl yellow. Pada kegiatan fasilitasi, kader harus mencatat hasil pengamatan dan apabila terdapat ketidaksesuaian maka kader langsung membimbing komunitasnya untuk memperbaiki sesuai praktek Keamanan Pangan yang baik. Keberhasilan dari program ini sangat dibutuhkan peran aktif kader dalam menularkan ilmunya kepada komunitasnya sehingga dapat terus mempraktekkan Keamanan Pangan dalam kehidupan sehari – hari.

Bagikan berita melalui