Lapas Brebes Gelar Skrining TB, HIV dan Pelayanan Kesehatan serta Posyandu Lansia Bagi Warga Binaan

10-08-2023 - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Brebes — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI JAWA TENGAH

Brebes - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Brebes, Kanwil Kemenkumham Jateng bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kab.Brebes dan Puskesmas Brebes melaksanakan skrining TB, HIV, IMS, dan pelayanan kesehatan bagi Warga Binaan serta posyandu lansia. Kegiatan ini sebagai salah satu upaya deteksi dini sekaligus pemenuhan hak WBP untuk mendapatkan layanan kesehatan yang layak, Rabu (09/08). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Dokter Endang Maryani selaku Dokter Lapas Brebes yang didampingi oleh Kasubsi Perawatan Lapas Brebes. Kegiatan dibuka dengan penyuluhan tentang kesehatan oleh Dinkes Kabupaten Brebes yaitu terkait TB, HIV, dan IMS. Dalam kesempatan ini pula Dokter Lapas menyampaikan terkait TB, HIV, dan IMS yang dijelaskan melalui pemaparan pengertian, gejala, dan cara pencegahannya. Skrining ini sangatlah penting dilakukan dalam rangka melakukan monitoring awal apabila terdapat WBP yang menderita penyakit menular agar selanjutnya dapat disusun langkah-langkah penanganan berikutnya dalam melakukan pengobatan dan perawatannya. “Jadi, skrining ini harus dilakukan secara masif supaya terlihat, karena gejala-gejala awal HIV/AIDS itu sering tidak terlihat secara fisik, mereka semua sama dengan yang sehat, tetapi kekebalan imunnya yang sudah turun drastis. Maka dari itu, harus dilakukan pemeriksaan agar dapat terdeteksi sejak dini,” ungkap Dokter Endang Maryani. Selain itu, juga dilaksanakan layanan posyandu bagi WBP lansia. Kegiatan Posyandu Lansia meliputi pengukuran BB, pengecekan Tensi/tekanan darah, pengecekan gula darah, pengecekan kejiwaan dan penyuluhan kesehatan bagi para Lansia. Pendampingan ini dilakukan supaya WBP yang masuk kategori Lansia tetap dapat aktif pada usia senja sekaligus memberikan motivasi kepada mereka untuk tetap semangat dalam menjaga kesehatannya. WBP lansia juga diberikan extra fooding mengingat lansia membutuhkan lebih banyak asupan gizi agar kesehatannya tetap terjaga. Kalapas Brebes, Isnawan menyampaikan bahwa pentingnya memberikan perhatian terhadap kesehatan WBP khususnya kepada WBP lansia. "Kami berkomitmen untuk memberikan pelayanan kesehatan yang baik dan merata kepada seluruh WBP, termasuk yang berusia lanjut. Posyandu Lansia merupakan salah satu langkah konkret dalam mewujudkan komitmen ini," ucapnya. *Humas Lapas Brebes* _Ringan Mencerdaskan_ #KumhamSemakinPasti #Pemasyarakatan #KanwilKemenkumhamJateng #HantorSitumorang #LapasBrebes #Isnawan

Bagikan berita melalui