ADU KETANGKASAN BERPIKIR, LAPAS PEREMPUAN KUPANG BERPARTISIPASI DALAM PERLOMBAAN GAPLE

09-08-2023 - Lapas Perempuan Kelas IIB Kupang — KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM NUSA TENGGARA TIMUR

KUPANG - Kembali memeriahkan HUT Kemenkumham Ke-78 Tahun 2023, hari ini (Rabu, 09/08/2023) Lapas Perempuan Kupang mengutus 2 tim terbaik yang siap bertanding dalam Perlombaan Gaple yang diselenggarakan oleh Kanwil Kemenkumham NTT di Rutan Kelas IIB Kupang pagi tadi. 

Kedua tim yang diutus terdiri atas Tim LPP A dengan beranggotakan Septerhani Buky dan Hermin Rayu serta Tim LPP B dengan beranggotakan Adhe Treza Ratukore dan Nurhidayati Sayuti. Lomba ini pun melibatkan sejumlah ASN di lingkungan Kanwil Kemenkumham NTT termaksud Lapas, Rutan, Rupbasan, Bapas maupun Imigrasi. 

Permainan gaple ini merupakan cabang lomba yang banyak diminati oleh para pegawai dikarenakan telah popular dan banyak digandrungi masyarakat umum, permainan ini tergolong sederhana namun mampu mengasah ketangkasan dalam berfikir. Selain untuk memeriahkan HUT Kemenkumham Ke-78, kegiatan ini diharapkan mampu menjalin sinergitas dan persaudaraan antar jajaran Kanwil Kemenkumham NTT. 

Pertandingan pertama dimulai dengan tim A LPP Kupang yang berhadapan dengan tim A Lapas Kupang. Selanjutnya, tim B LPP Kupang berhadapan dengan tim B LPKA Kupang. Terlihat para peserta mengikuti perlombaan dengan semangat dan riang gembira serta canda tawa. Cuaca yang terik tak menurunkan antusiasme para pemain. 

Di kesempatan lain, Plt. Kepala Lapas Perempuan Kupang; Maria M. Nahak menyampaikan bahwa pertandingan gaple ini dapat dilakukan oleh semua kalangan, berbeda dengan olahraga lain yang membutuhkan kekuatan fisik. Tetapi, olahraga ini membutuhkan ketangkasan dalam berpikir sehingga dapat mempertajam tingkat pengambilan keputusan dan kerja sama tim. Beliau juga memberikan semangat serta apresiasi bagi para pemain karena usaha serta kemampuan yang mreka berikan sangat maksimal. 

“Saya senang melihat semangat para pemain yang pantang menyerah dalam mengasah otak guna menciptakan strategi yang tepat dalam pertandingan. Saya berharap untuk menjaga sportivitas dalam berolahraga disertai semangat untuk berkompetisi yang sehat. Selamat bertanding!” Ucap Maria. 

Kontributor : Humas Lapas Perempuan Kupang (SA) 

Bagikan berita melalui