Lapas Cirebon Ikuti Kegiatan Monev RKT RB di Lingkungan UPT Triwulan I (B03) & II (B06) Tahun 2023 Secara Virtual

08-08-2023 - LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS I CIREBON — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI JAWA BARAT

LaPasbi - INFO_PAS (08/08)

Lapas Cirebon Mengikuti Monitoring & Evaluasi Rencana Kerja Tahunan Reformasi Birokrasi di Lingkungan Unit Pelaksana Teknis Triwulan I (B03) & II (B06) Tahun 2023 secara Virtual.

Kegiatan diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Kemenkumham, serta dilanjutkan dengan doa.

Dibacakan Laporan pelaksanaan Kegiatan oleh Kabag RB, Bramantyo.

Sambutan dari Kepala Divisi Administrasi, Anggiat Ferdinan Beliau menyampaikan reformasi birokrasi yang berkelanjutan di Kemenkumham yaitu meningkatkan pelayanan hukum dan pelayanan publik bagi masyarakat. Sudah berjalan baik namun dalam dinamika proses perjalanan nya terdapat hambatan-hambatan yang merupakan suatu kondisi yang harus kita perbaiki dan evaluasi.

Setelah itu, Arahan sekaligus pembukaan kegiatan oleh Kepala Biro Perencanaan, Ida Asep Somara. Beliau menyampaikan mengenai capaian Indeks RB, memastikan adanya manfaat bagi orang lain, Lakukan evaluasi secara bersama-sama untuk capaian Reformasi Birokrasi. Disampaikan juga catatan untuk evaluator yaitu melaksanakan evaluasi RB terhadap seluruh satuan kerja (Eselon I, Kanwil, dan UPT) secara berkala dan berkelanjutan. Dan memberikan catatan dan rekomendasi terhadap data dukung, baik dari segi kelengkapan maupun substansi.

Kegiatan ditutup dengan Penyampaian hasil Monitoring dan evaluasi RKT RB UPT Kanwil Jabar. Disampaikan capaian pada seluruh UPT mengenai data dukung RB.

#LapasCirebon

#KemenkumhamJabar

#RAndikaDwiPrasetya

Lapas Cirebon

Kemenkumham Jabar

R. Andika Dwi Prasetya


Bagikan berita melalui