TUNJUKAN KEDISIPLINAN PEGAWAI, PEGAWAI RUTAN SAMARINDA LAKSANAKAN APEL PAGI

07-08-2023 - Rumah Tahanan Negara Samarinda — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI KALIMANTAN TIMUR

Samarinda- Pegawai Rutan Kelas IIA Samarinda melaksanakan kegiatan apel pagi di halaman Rutan Samarinda yang dipimpin langsung oleh Karutan Samarinda, Jul Herry Siburian dan diikuti oleh Pejabat Struktural dan Pegawai Rutan Samarinda. Senin (07/08/23) Pelaksanaan apel pagi adalah kegiatan yang wajib dilaksanakan oleh pegawai Rutan Samarinda. Tujuannya dilaksanakan apel pagi yaitu untuk mendengar arahan dan informasi dari pimpinan, untuk melatih kedisiplinan dan tanggungjawab sebagai ASN, serta mengetahui informasi perkembangan situasi terkini. Dalam kegiatan apel pagi tersebut, Karutan Samarinda menyampaikan 2 point penting kepada pegawai diantaranya: 1. Para Subsi harap memperhatikan Disbursment Plann Penyerapan Anggaran, segera laksanakan kegiatan sesuai jadwal. Sehingga didapat penyerapan anggaran yang baik jelang triwulan III TA 2023 2. Koordinasikan segala bentuk kegiatan yang berbasis anggaran kepada pimpinan. Upacara diakhiri dengan Doa serta salam-salaman sebagai tanda semangat kebersamaan sebelum memulai tugas dan tanggung jawab masing-masing.

Bagikan berita melalui