Kalapas Tebing Tinggi Hadiri Pembukaan Pekan Olahraga Meriahkan HDKD ke-78

24-07-2023 - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Tebing Tinggi — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI SUMATERA UTARA

Pematang Siantar -
Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIB Tebing Tinggi, Anton Setiawan didampingi Kasubsi. Keamanan, Rudy B. Purba, Kasubsi. Portatib, Febi S. Lesmana, dan Kasubsi. Perawatan, Ahmad Yurlis Hia beserta jajaran mengikuti kegiatan Pembukaan Pekan Olahraga Rayon III dalam rangka HDKD ke-78 tahun 2023 bertempat di Lapangan Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Pematang Siantar, Senin 24 Juli 2023.
Kalapas Pematang Siantar, MP. Jaya Saragih bertindak sebagai inspektur upacara dalam sambutannya berharap pekan olahraga ini menjadi wadah silaturahmi dan pertandingan yang menjunjung tinggi sportivitas.
"Olahraga mempunyai makna sebagai pemersatu, walau berbeda wilayah Unit Pelaksana Teknis (UPT) kita kini hadir bersama karena olahraga, tetap junjung sportivitas, menanglah secara jantan dan kalah dengan terpuji" jelas MP. Jaya Saragih.
Pembukaan Pekan Olahraga juga ditandai dengan pelepasan balon oleh Kepala Unit Pelaksana Teknis (Ka.UPT) dari keempat UPT didalamnya, yakni Kalapas Pematang Siantar, Kalapas Tebing Tinggi, Kalapas Narkotika Pematang Siantar, dan Kakanim Siantar.
Pelepasan balon tersebut sebagai tanda telah dibukanya secara resmi kegiatan pekan olahraga tersebut dalam rangka menyambut HDKD ke-78 tahun 2023.
Selain itu, Kalapas Tebing Tinggi Anton Setiawan juga menyampaikan bahwa Lapas Tebing Tinggi telah mengirimkan personil sebagai peserta dalam pelaksanaan pekan olahraga ini.
"Semangat bertanding dan tetap junjung tinggi sportivitas", pesan Anton kepada peserta Lapas Tebing Tinggi.

Bagikan berita melalui