Kecamatan Sembawa Mengikuti Join Zoom Meeting Dengan Tema "Sosialisasi Indeks Efektifitas Pengendalian Korupsi (IEPK)

24-11-2020 - Kecamatan Sembawa — Pemerintah Kab. Banyu Asin

Selasa, 24 November 2020 Camat Sembawa yang di wakili Sekcam Drs. Erman Taufik.,MM bersama dengan para kepala desa se-kecamatan sembawa mengikuti Join Zoom meeting dengan Topik : SOSIALISASI INDEKS EFEKTIFITAS PENGENDALIAN KORUPSI (IEPK), beberapa kepala desa di Kecamatan Sembawa yang mengikuti join zoom meeting di kantor desa masing - masing.

Sedikit memperjelaskan :

IEPK merupakan salah satu model pengukuran efektivitas pengendalian korupsi di instansi dan Badan Usaha Pemerintah. Selain itu, IEPK adalah upaya mengkuantifikasi kemajuan pengelolaan risiko korupsi di dalam organisasi.

sistem tata kelola pemerintah yang baik menuntut adanya pemahaman dalam pelaksanaan 5 aspek fundamental, yakni akuntabilitas, transparansi, independensi, koordinasi, dan partisipasi.

Pemerintah Kabupaten Banyuasin akan terus berusaha dan berupaya keras untuk terus menerapkan tata kelola pemerintahan yang baik tersebut dalam setiap tingkatan dan lembaga.

IEPK memang hanya alat bantu. Alat yang paling dasar adalah kesadaran, keteguhan hati dan komitmen dalam menyadari bahwa kita adalah bagian dari Hamba Allah yang menjaga amanah perintahNya.

Bagikan berita melalui