Ini Pesan Lukman Amin Kepada Petugas Duta Pelayanan

05-11-2020 - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Watampone — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI SULAWESI SELATAN

WATAMPONE- “Jangan sampai kendor dalam memberikan pelayanan terhadap masyarakat meski ditengah pandemi Covid-19”, penegasan ini di ungkapkan Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Watampone, Lukman Amin saat memberikan penguatan Tusi kepada para Duta Pelayanan yang ada pada Lapas Watampone. Kamis 05/11


Lukman Amin mengatakan pelayanan publik yang prima harus dibarengi dengan kematangan integritas dari petugas pelayanan, selain itu pelayanan publik akan menjadi semakin berkualitas jika dalam pelaksanaannya mengedepankan prinsip akuntability, komunikatif, transparan dan responsibility. Dan hal tersebut harus dimiliki oleh para petugas duta pelayanan, mengingat mereka adalah cerminan ataupun ikon dari pelayanan yang ada pada Lapas Watampone. Tuturnya 


Selain itu peraih penghargaan Karya Dhika Madya sebagai pelopor pembangunan Zona Integritas pada Lapas Watampone, juga mengingatkan kepada para duta agar lebih peka terlebih dalam memberikan kemudahan aksesbility pelayanan kepada masyarakat, termasuk memberikan pelayanan prioritas kepada kelompok rentan seperti lansia, Ibu hamil dan penyandang disabilitas. 


Tidak hanya itu, dihari yang sama WBP program asmilasi kerja diluar Lapas, juga diberikan wejangan oleh Kalapas, sebelum ke pos kerja masing-masing, ia berpesan agar tetap patuh dalam menerapkan protokol kesehatan Covid-19 terlebih dalam hal penggunaan masker, selain itu ia juga berpesan mereka yang bekerja di luar Lapas agar tidak menjadi penghubung dengan WBP lain yang ada di dalam  terlebih dalam hal- hal negatif, yang dapat memicu terjadinya pelanggaran tata tertib. pungkasnya

Humas Lapas Watampone

 

Bagikan berita melalui