Study Tour LP3I Binjai di Bea Cukai Kualanamu

27-07-2018 - Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean B Kualanamu — Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Sumatera Utara

Hari Kamis, 08 Februari 2018, Bea Cukai Kualanamu kembali menerima kunjungan rekan-rekan civitas akademika dari jurusan Bisnis Administrasi LP3I Binjai, Medan, Sumatera Utara. Sebanyak 45 mahasiswa dan mahasiswi ikut dalam kunjungan ini.

Acara dimulai pada pukul 08.30 wib bertempat di Gedung Aula Cakrawala Bea Cukai Kualanamu. Acara kunjungan ini dibuka secara langsung oleh Kepala Kantor Bea Cukai Kualanamu Bagus Nugroho Tamtomo Putro.  Dalam sambutannya beliau mengatakan bahwa Bea Cukai Kualanamu sangat senang menerima kehadiran mahasiswa dan mahasiswi dari LP3I Binjai. Beliau juga menambahkan bahwa dengan potensi tsunami e-commerce yang sebentar lagi akan menghantam pasar Indonesia, penting untuk semua orang terutama calon – calon pebisnis muda untuk selalu update dan belajar mengenai proses perdagangan internasional, yang dalam hal ini, Bea Cukai memainkan peran yang sangat signifikan dalam prosesnya. Beliau juga meminta mahasiswa dan mahasiswi LP3I Binjai untuk membantu mengatakan kepada masyarakat bahwa mengenai peran dan fungsi Bea Cukai yang selama ini telah dilaksanakan.

Setelah kata sambutan dari Kepala Kantor Bea Cukai Kualanamu, acara dilanjutkan dengan kata sambutan dari Dosen Pembimbing LP3I Binjai, Edi Suprayetno. Beliau mengucapkan terima kasih sudah diizinkan untuk melakukan Study Visit ke Bea Cukai Kualanamu. Beliau juga berharap bahwa kerja sama yang baik selama ini untuk proses edukasi kepabeanan kepada mahasiswa tetap dapat terlaksana untuk kemudian hari, mengingat ini bukan kunjungan Study Visit pertama LP3I Binjai ke Bea Cukai Kualanamu. Beliau juga berharap untuk mahasiswa untuk benar – benar memanfaatkan kesempatan ini untuk mempelajari proses bisnis Bea Cukai Kualanamu, serta peran dan fungsinya dalam perdagangan internasional.

Setelah mendengarkan kata sambutan, kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian materi berupa informasi umum terkait kepabeanan, serta tugas dan fungsi bea dan cukai secara umum. Materi ini dibawakan langsung oleh Kepala Subseksi Layanan Informasi, Ardyaningsih. Tak hanya materi saja, peserta juga diajak berkunjung untuk melihat langsung proses bisnis Bea Cukai Kualanamu. Mahasiswan dan mahasiswi LP3I Binjai diajak berkeliling ke Kargo, Tempat Penimbunan Sementara untuk melihat proses bisnis terkait impor barang melalui kargo. Mereka juga diajak ke Terminal Kedatangan Internasional Bandara Kualanamu untuk mempelajari tentang penanganan barang penumpang, bahkan mereka juga diajak untuk melihat kebolehan tim K-9 dan anjing pelacaknya unjuk kebolehan mendeteksi pembawaan Narkotika, Psikotropika dan Prekursor (NPP).

Acara kemudian dilanjurkan dengan para peserta kembali ke kantor untuk melakukan sesi terakhir berupa pembahasan dan sesi tanya jawab. Pada sesi ini, para peserta diperbolehkan untuk bertanya seputar informasi yang telah mereka dapat selama kegiatan sebelumnya berlangsung. Acara kemudian diakhiri dengan foto bersama. Diharapkan dengan adanya kegiatan ini dapat menambah bekal pengalaman dan pengetahuan untuk mahasiswa / mahasiswi LP3 untuk menghadapi dunia kerja yang makin kompetitif, dan agar para generasi muda berani mengaplikasikan ilmu yang mereka miliki untuk pengembangan negeri ini.

Bagikan berita melalui