TUNJUKKAN SEMANGAT NASIONALISME, AYO... KITA KIBARKAN BENDERA MERAH PUTIH

04-08-2020 - Kecamatan Banyuasin III — Pemerintah Kab. Banyu Asin

Pangkalan Balai - Bupati Banyuasin H Askolani dan Wakil Bupati Banyuasin H Slamet mengajak dan mengimbau warga Banyuasin agar mengibarkan bendera merah putih satu tiang penuh mulai 1 - 31 Agustus 2020.

"Ayo warga Banyuasin, perkantoran dan perusahaan mari kita kibarkan bendera merah putih satu tiang penuh dari 1 Agustus sampai 31 Agustus 2020," Imbau Bupati Askolani.

Orang nomor satu di Banyuasin mengharapkan seluruh masyarakat ikut bersama-sama menyemarakkan HUT RI ke 75 tahun 2020.

Kita berharap, ujarnya menjelang HUT RI 75 tahun 2020 ini, tampilan Kabupaten Banyuasin lebih semarak, bersih dan bendera serta umbul-umbul sudah terpasang.  

"Mari kita bersama-sama tunjukan semangat nasionalisme sebagai warga NKRI, "katanya. 

Senada dengan apa yang disampaikan oleh Bapak Bupati, Camat Banyuasin III Dra Yuni Khairani M.Si meminta masyarakat diwilayahnya untuk mengibarkan bendera merah putih. Termasuk melakukan pemasangan umbul-umbul dan lampu penjor, menyemarakkan HUT RI dalam suasana pandemi Covid-19. 

"Nantinya himbauan yang kita sampaikan ini, akan diteruskan oleh lurah maupun kepala desa. Terutama desa dan kelurahan yang berada di sepanjang Jalan Lintas Timur, mulai dari desa Langkan sampai Kelurahan Seterio dan desa lain menyesuaikan, "ungkap dia kepada Harian Banyuasin, Senin (3/8) kemarin. 

Camat menekankan masyarakat untuk berpartisipasi memasang bendera merah putih, sebagai bentuk nasionalisme dan menghargai jasa pahlawan. "Meskipun masa pandemi, merah putih meski berkibar, jangan ada masyarakat yang tidak memasang bendera, "pungkasnya

 

(KEC.BA.III/AA) 

Bagikan berita melalui