Pelayanan Pengujian Komoditas Pertanian Ekspor ditengah Pandemi COVID - 19

11-05-2020 - Balai Besar Uji Standar Karantina Pertanian — Badan Karantina Pertanian

Karantina Uji Standar Tetap Produktif dalam Pelayanan Pengujian Komoditas Pertanian Ekspor ditengah Pandemi COVID - 19

Pelayanan pengujian laboratorium dalam mendukung peningkatan akselerasi ekspor harus lebih cepat dan teliti sesuai dengan motto instansi. Karantina Uji Standar menjaga produktivitas pengujian dalam kondisi pandemi COVID – 19. Berdasarkan data sistem informasi layanan laboratorium (SILA-Qu) Karantina Uji Standar, pelayanan pengujian di laboratorium karantina hewan dan keamanan hayati dari bulan Januari hingga April 2020 ini tercatat ada 808 permohonan dengan jumlah sampel mencapai 1223 sampel untuk memenuhi persyaratan negara tujuan. Pengujian pada bulan April ini mengalami kenaikan 9,7% dibandingkan bulan Maret. Diantaranya pengujian kandungan logam berat dan kandungan nitrit pada sarang burung walet (SBW).

Pelayanan pengujian saat pandemi berlangsung mengharuskan pimpinan melakukan manajemen personil dengan baik. Ada tiga jenis sistem waktu kerja; work from office (WFO), piket pengujian, dan work from home (WFH). Melalui pengaturan tersebut, Karantina Uji Standar berkomitmen bahwa pelayanan pengujian tidak akan terganggu sehingga ekspor akan terus berjalan.

Ruang lingkup pengujian adalah kandungan logam berat (Pb, Cd, As dan Hg), kandungan nitrit, cemaran kimia (sulfit dan hidrogen peroksida), cemaran mikroba diantaranya total cemaran Coliform, E.coli, Salmonella sp, S.aureus , dan total kapang khamir dan deteksi virus flu burung (Avian Influenza).

Selain pengujian dalam rangka ekspor, pengujian dilakukan juga terhadap ancaman penyakit African Swine Fever dengan metode Biomolekuler (PCR dan qPCR). Pelayanan pengujian deteksi virus ASF pada bulan April sebanyak 2 permohonan dengan jumlah 6 sampel.

#Karantinapertanianujistandar
#laporkarantina????????

Bagikan berita melalui