Menuju Wilayah Birokrasi Bersih Melayani, Bea Cukai Bandung Laksanakan Internalisasi WBBM dan Penandatanganan Piagam Manajemen Risiko dan Kontrak Kinerja Pegawai

13-02-2020 - Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean A Bandung — Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Jawa Barat

(Bandung, 30 Januari 2020)

Sebagai upaya penguatan komitmen pimpinan dan seluruh pegawai dalam Pembangunan Zona Integritas Menuju WBBM, Bea Cukai Bandung melaksanakan internalisasi tentang Pembangunan WBBM Tahun 2020. Internalisasi ini disampaikan oleh Kepala Seksi Kepatuhan Internal, Novianto Dwi Purwowibowo yang dalam paparannya menjelaskan bahwa tujuan dalam pembangunan Zona Integritas adalah menciptakan unit pelayanan yang berkinerja tinggi dan berintegritas. Hal ini pula, sejalan dengan pesan yang disampaikan Kepala Kantor, Dwiyono Widodo bahwa dalam meningkatkan kualitas pelayanan, perlu dilakukan upaya-upaya kreatif dalam berinovasi dan tetap mengedepankan integritas.

Di saat yang sama, upaya peningkatan kualitas kinerja pegawai Bea Cukai dalam menunjang peningkatan kualitas pelayanan tersebut juga telah dilakukan dengan penandatangan Piagam Manajemen Risiko dan Kontrak Kinerja Pegawai Tahun 2020. Dengan harapan, perbaikan berkelanjutan dari sisi pengelolaan kinerja dan risiko ini dapat menunjang terwujudnya tujuan kita saat ini. Membangun Unit Pelayanan yang Berkinerja Tinggi dan Berintegritas dalam terwujudnya Predikat WBBM Tahun 2020.

Jaga Integritas Sebelum dan Sesudah WBK menuju WBBM!
Mohon doa dan dukungan agar Bea Cukai Bandung dapat meraih predikat WBBM tahun 2020.

#ZonaIntegritas
#WBK/WBBM
#beacukaimakinbaik
#beacukaibandungbisa
#beacukaibandungjuara
#notipping
#nocorruption
#nogratification

Gambar mungkin berisi: 1 orang, dalam ruangan
Gambar mungkin berisi: 13 orang
Gambar mungkin berisi: satu orang atau lebih dan dalam ruangan
Gambar mungkin berisi: 1 orang, teks
 
<form action="/ajax/ufi/modify.php" class="commentable_item" data-ft="{"tn":"]"}" id="u_1z_41" method="post" onsubmit="" rel="async">
 
</form>
Bagikan berita melalui