Gempur Rokok Ilegal, Bea Cukai Bandung Live Talkshow di Bandung TV

13-02-2020 - Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean A Bandung — Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Jawa Barat

(Bandung, 17 Desember 2019) Dalam rangka menindaklanjuti Instruksi Menteri Keuangan Republik Indonesia untuk menekan peredaran rokok ilegal hingga 3%, Direktorat Jenderal Bea dan Cukai terus berupaya untuk merealisasikan instruksi tersebut. Salah satu upaya yang dilakukan adalah giat operasi dengan tajuk “Gempur Rokok Ilegal” yang dilaksanakan pada November sampai dengan pertengahan Desember ini.
.
Tak cukup dengan giat operasi saja, salah satu upaya Bea Cukai Bandung dalam mengkampanyekan “Gempur Rokok Ilegal” adalah dengan mengadakan sosialisasi kepada masyarakat. Mengusung tema yang sama, Bea Cukai Bandung bekerja sama dengan Bandung TV mengadakan acara live talkshow bertajuk Dialog Khusus. Dalam acara yang dipandu oleh Farhat Mumtaz Harahap tersebut, bertindak sebagai narasumber yaitu Gumelar, Kepala Subseksi Penindakan dan Sarana Operasi, Indra Bayu Lesmana, Kepala Subseksi Penyuluhan, dan Novan Andhika Putra, Kepala Subseksi Hanggar Pabean dan Cukai VII.

Ketiga narasumber menjelaskan mengenai tugas dan fungsi Direktorat Jenderal Bea dan Cukai, filosofi pemungutan cukai, jenis Barang Kena Cukai, Barang Kena Cukai ilegal, hingga identifikasi pita cukai palsu. “Melalui talkshow ini, kami mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam upaya menggempur rokok ilegal dengan cara melaporkannya kepada Bea Cukai apabila menemui rokok ilegal,” pesan Gumelar dalam talkshow tersebut.
.
“Apa yang kami sampaikan semoga dapat mengedukasi masyarakat untuk waspada terhadap peredaran rokok ilegal sehingga target Direktorat Jenderal Bea dan Cukai untuk menekan peredaran rokok ilegal dapat tercapai,” harap Farhat dalam menutup acara.

#gempurrokokilegal
#beacukaimakinbaik
#beacukaibandungbisa
#beacukaibandungjuara

Gambar mungkin berisi: 4 orang, orang tersenyum, orang di panggung
Gambar mungkin berisi: 1 orang, teks
Gambar mungkin berisi: 3 orang
Gambar mungkin berisi: 1 orang, teks
 
<form action="/ajax/ufi/modify.php" class="commentable_item" data-ft="{"tn":"]"}" id="u_4o_36" method="post" onsubmit="" rel="async">
 
</form>
Bagikan berita melalui