BKPM, KEMENDAGRI, KEMENPAN-RB, PT.SI LAKUKAN UJI PETIK PENYELENGGARAAN PTSP-PM DAERAH TERBAIK TAHUN 2018 DI CILACAP

26-06-2018 - Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu — Pemerintah Kab. Cilacap
Cilacap -- Penilaian Penyelenggaraan PTSP-PM Daerah Terbaik Tahun 2018 memasuki tahap akhir, Tim Penilai yang terdiri dari KEMENDAGRI, KEMENPAN-RB, BKPM dan PT. SI pada hari Rabu, tanggal 30 Mei 2018 melakukan penilaian Uji Petik di DPMPTSP Kabupaten Cilacap.
 
Tim Penilai diterima oleh Wakil Bupati Cilacap Bapak Syamsul Aulya Rachman, S.STP, M.Si.  Dalam arahannya, beliau menjelaskan bahwa Kabupaten Cilacap memiliki potensi yang beragam dan memiliki lahan yang luas, dengan komitmen pengembangan investasi “Cilacap to be Singapore of Java”, untuk mewujudkan hal tersebut Sumber Daya Manusia dan penyelenggaraan PTSP harus prima dan professional.

Setelah itu, Tim Penilai didampingi oleh Kepala DPMPTSP Kabupaten Cilacap Drs. Budi Santosa, M.Si melakukan uji kelengkapan dokumen  dan fisik sesuai dengan paparan yang dilakukan pada waktu Uji Pemaparan meliputi Kelembagaan, Sumber Daya Manusia, IKM, Sarana dan Prasarana serta fasilitas pelayanan lainnya.

Tim Penilai juga melakukan pengecekan lapangan ke Kecamatan Kroya berkaitan dengan pelayanan PATEN serta Smart Gerai Pelayanan Perizinan.

Mohon doa dan dukungan dari seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Cilacap, semoga DPMPTSP Kabupaten Cilacap menjadi Penyelenggara PTSP-PM Terbaik di Indonesia

 
Bagikan berita melalui