Peluang Bisnis Kuliner Terbuka, WBP Lapas Yogyakarta Kantongi Sertifikat Keterampilan

29-03-2022 - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Yogyakarta — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI D.I.YOGYAKARTA

Produksi Bakpia Lapas Kelas IIA Yogyakarta telah dirintis sejak 2021, sedangkan tas kado yang merupakan hasil kerja sama antara Lapas Kelas IIA Yogyakarta dengan Margaria Group sudah berproduksi lebih dari lima tahun.

Selain beberapa produk di atas, Lapas Kelas IIA Yogyakarta bekerja sama dengan Rumah BUMN (RB) Yogyakarta, menggelar pelatihan kuliner berupa bolen pisang keju dan pisang coklat pada Rabu (24/3).

Salah satu pemateri dari RB, Nungki, sebelum melatih mengatakan kepada WBP mengungkapkam bahwa nantinya setelah selesai pelatihan akan mendapat sertifikat yang bermanfaat kelak setelah bebas.

“Teman-teman adalah orang yang berbahagia karena dapat mengikuti pelatihan ini. RB Yogya sudah  berkali-kali memberikan pelatihan kuliner kepada WBP dengan harapan teman-teman dapat membuka usaha kuliner. Selain itu kalian yang mengikuti pelatihan ini akan mendapatkan sertifikat dari RB Yogya,” ungkapnya.

Sementara itu pemateri lainnya, Condro Rini, menambahkan bahwa WBP yang berniat melakukan usaha setelah bebas bisa datang ke RB Yogya untuk berkonsultasi dan mendapatkan bimbingan gratis.

“Saya berharap pelatihan-pelatihan yang diberikan RB Yogya kepada peserta dapat diterapkan setelah kembali berada di tengah-tengah masyarakat,” harapnya.

Pelatihan membuat kudapan nampaknya merupakan salah satu kegiatan favorit WBP. Hal ini disebabkan selain dapat membuat masakan, mereka juga dapat menikmati hasil karya sendiri. Kenikmatan yang tampak sederhana tersebut terasa mewah buat WBP, lantaran selama dipidana di Lapas memang jarang didapatkan. Oleh sebab itu setiap ada pelatihan kuliner, banyak WBP berharap mereka ditunjuk untuk mengikuti.[AK]



Bagikan berita melalui