Penetapan Pemilihan Agen Perubahan, Pegawai Teladan dan PPNPN Teladan PTA PONTIANAK

28-03-2022 - PENGADILAN TINGGI AGAMA PONTIANAK — Direktorat Jendral Badan Peradilan Agama

Pontianak, Jumat, 25 Maret 2022, bertempat di Aula Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, telah diadakan acara penetapan pemilihan Agen Perubahan, Pegawai Teladan dan PPNPN Teladan. Acara yang dihadiri oleh seluruh ASN di lingkungan Pengadilan Tinggi Agama ini terpilihlah Hj. Eet Mulyati, S. H., M. H., sebagai Agen Perubahan I, H. Nursani, S. H. sebagai Agen Perubahan II, Jumadi, S. H. I., sebagai Pegawai Teladan dan Ajit sebagai PPNP Teladan. Ada yang berbeda dalam pemilihan agen perubahan kali ini dimana dipilihlah dua orang terbaik yang memiliki suara terbanyak untuk menjadi Agen Perubahan.

Pemilihan Agen Perubahan, Pegawai Teladan dan PPNP Teladan ini sebagai bentuk untuk menciptakan birokrasi pemerintahan yang profesional yang sungguh-sungguh dan berkelanjutan karena diketahui bahwa Pengadilan Tinggi Agama terus berupaya dan gencar memperbaiki sistem yang ada sebagai wujud komitmen pimpinan dan seluruh ASN untuk merubah pola pikir (mind set) dan budaya kerja (culture set) di lingkungan Pengadilan Agama Pontianak. Dalam pemilihan ini Pengadilan Tinggi Agama berpedoman pada Peraturan Menpan RB Nomor 27 Tahun 2014.

Dengan terpilih dan ditetapkan H. Nursani, S.H. sebagai Agen Perubahan I, Hj. Eet Mulyati, S. H., M. H., sebagai Agen Perubahan II, Jumadi, S. H. I., sebagai Pegawai Teladan dan Ajit sebagai PPNP Teladan maka diharapkan mereka sebagai katalis yang dapat memberikan keyakinan dan solusi demi mendorong dan menggerakan serta memperlancar proses perubahan.

Tak luput juga Ketua Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Dr. Drs. H. Firdaus Muhammad Arwan, S. H., M. H., mengucapkan terima kasih kepada Shanty Hermawati, S. T., sebagai Agen Perubahan Periode Tahun 2019-2021 dan Khatib sebagai PPNP Teladan Periode 2021.

Kami seluruh ASN di Lingkungan Pengadilan Tinggi Agama Pontianak mengucapkan Selamat dan Sukses kepada Hj. Eet Mulyati, S. H., M. H., H. Nursani, S. H., Jumadi, S. H. I., dan Ajit “Teruslah berkarya untuk membawa perubahan demi terwujudnya Pengadilan Tinggi Agama Modern Yang Berkelanjutan Menuju Birokrasi Berkelas Dunia”.

Sebuah kutipan “Dibutuhkan banyak keberanian untuk melepaskan keadaan yang akrab dan tampaknya aman, untuk merangkul hal baru. Tetapi tidak ada keamanan yang nyata dalam apa yang tidak lagi bermakna. Ada keamanan lebih dalam petualangan yang menarik, karena dalam gerakan ada kehidupan, dan dalam perubahan ada kekuatan”.(by_Desi Iskandar)


Bagikan berita melalui