#DailySpirit : Rutinitas Yel-Yel Pagi Seluruh Aparatur PA Dumai PA Dumai (16/09)

20-11-2021 - PENGADILAN AGAMA DUMAI KLAS I. B — PENGADILAN TINGGI AGAMA PEKANBARU

#DailySpirit : Rutinitas Yel-Yel Pagi Seluruh Aparatur PA Dumai PA Dumai (16/09)

Dumai | www.pa-dumai.go.id

Kamis, 16  September 2021 di halaman ruang tunggu Pengadilan Agama Dumai melaksanakan kegiatan rutin yaitu yel-yel, kegiatan ini merupakan kegiatan yang dilakukan secara konsisten tepat pada pukul 07.55 sebelum melakukan aktifitas pelayanan. Turut hadir dalam kegiatan ini yaitu, Wakil Ketua PA Dumai Nongliasma, S.Ag., MH, seluruh hakim, Panitera, Sekretaris, Pejabat Struktural, Pejabat Fungsional, Staf, CPNS, dan tenaga kontrak/PPNPN.

Pada kesempatan ini yang menjadi pembina yel-yel adalah Pramubakti Pengadilan Agama Dumai Indra Sugiarto, A.Md.Kom, Seluruh  warga Pengadilan agama Dumai akan mendapatkan giliran untuk menjadi pembina Yel-yel  hal in bertujuan untuk membangkitkan semangat meraih predikat Wilayah Bebas Korupsi,  Acara yel-yel diakhiri  dengan doa bersama

***(Tim Redaksi PA Dumai)***


Bagikan berita melalui