Evaluasi Pembangunan Zone Integritas (ZI) Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM)

15-11-2021 - Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu — Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan

Kadis PMPTSP Kalsel didampingi Plt Sekretaris, Kabid Perizinan Ekonomi SDA, Kabid Pengaduan Kebijakan dan Informasi serta Pejabat Pengawas mengikuti kegiatan Evaluasi Pembangunan Zone Integritas (ZI) Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) Tahun 2021 dari Kedeputian Bidang Reformasi Birokrasi Akutabilitas Aparatur dan Pengawasan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) secara daring di Ruang Rapat Dinas Senin 8 November 2021. Dalam acara ini Evaluator Ibu Alifta Rahma dan Ibu Ika Yunita dari Kedeputian Bidang Reformasi Birokrasi Akutabilitas Aparatur dan Pengawasan PANRB menanyakan beberapa hal terkait pelaksanaan pelayanan pada Dinas PMPTSP Kalsel dan dapat dijawab secara lugas oleh Kepala Dinas.

Bagikan berita melalui