Ketua Pengadilan Agama Lubuk Pakam Menghadiri Diskusi Internal di PTA Medan

12-11-2021 - Pengadilan Agama Lubuk Pakam — PENGADILAN TINGGI AGAMA MEDAN

Ketua Pengadilan Agama (PA) Lubuk Pakam diundang oleh Ketua Pengadilan Tinggi Agama (KPTA) Medan pada hari Senin (08/11/2021) bersama dengan Ketua PA Stabat dan Ketua PA Medan dalam merumuskan  Pembentukan PA Kelas IA Khusus sesuai dengan arahan Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI Dr. Drs. H. Aco Nur, S.H., M.H. melalui surat nomor 3693/DjA/HM.00/11/2021 tanggal 2 November 2021 perihal Diskusi Internal Tentang Pembentukan Pengadilan Agama/Mahkamah Syar'iyah Kelas IA Khusus.

Bertempat di ruang rapat PTA Medan, diskusi internal dipimpin oleh KPTA Medan, H. Abd. Hamid Pulungan. Selain dihadiri oleh Ketua PA Medan, Stabat dan Lubuk Pakam, juga dihadiri Hakim Tinggi. Semua peserta rapat antusias akan adanya pembentukan PA Kelas IA Khusus di Sumatera Utara.

Lebih lanjut, rumusan dari diskusi internal tersebut akan di analisis oleh Tim Pembentukan PA Kelas IA Khusus yang diketuai oleh H. Abdullah (Wakil KPTA Medan).


Bagikan berita melalui