Customs Visits Customer PT DIPOSIN dan PT Ekspres Parcel Indonesia

04-02-2019 - Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean A Bandung — Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Jawa Barat

(Bandung, 4 Februari 2019) Seiring dengan berkembangnya zaman, teknologi memberikan kemudahan bagi para penggunanya dalam melakukan segala hal, salah satunya adalah transaksi jual beli secara elektronik melalui E-Commerce.

Pemerintah dituntut untuk selalu dinamis terhadap perkembangan zaman, maka dari itu melalui Direktorat Jenderal Bea dan Cukai, Pemerintah memberikan dukungan melalui pemberian persetujuan untuk melaksanakan kegiatan kepabeanan bagi para pebisnis di bidang E-Commerce.

Dalam rangka meninjau hal tersebut, Bea Cukai Bandung melaksanakan Customs Visits Customer ke perusahaan jasa titipan PT Dirgantara Pos Indonesia dan PT Ekspres Parcel Indonesia. Acara dimulai dengan pemaparan singkat mengenai proses bisnis dan rencana ke depan bagi perusahaan yang kemudian dilanjutkan dengan diskusi dan office tour.

#beacukaibandungbisa
#beacukaibandungjuara
#beacukaimakinbaik

Bagikan berita melalui