Ajak Hidup Sehat, Petugas Lapas Batam Goro Kamar Hunian

14-02-2025 - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Batam — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI KEPULAUAN RIAU

Batam - Kalapas Batam beserta seluruh petugas Lapas Batam melaksanakan giat bersih-bersih kamar hunian di Lapas Batam, Jumat(14/2). Kegiatan bersih-bersih dilaksanakan setelah pelaksanaan apel pagi di Lapangan Sahardjo Lapas Batam. Target bersih-bersih adalah seluruh kamar hunian di Lapas Batam dan diikuti oleh warga binaan Lapas Batam. 

 Yugo Indra Wicaksi pada kegiatan ini menyebutkan bahwa tujuan utama dari pelaksanaan ini adalah agar setiap warga binaan dapat terhindar dari penyakit serta terbiasa menjaga lingkungan kamar hunian sehingga dapat senantiasa sehat hingga selesai menjalani pidananya. "Seluruh Kamar Hunian kita ajak untuk lakukan bersih-bersih, Kasur dan bantal kita Himbau untuk secara rutin dijemur agar tidak menimbulkan bau apek sehingga warga binaan terus sehat hingga akhir masa pidananya", Ujar Yugo 

Pada akhir kegiatan Kalapas Batam Yugo Indra Wicaksi mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga binaan dan petugas yang turut serta mengikuti kegiatan bersih-bersih ini dengan harapan kegiatan dapat secara rutin dilakukan.

#KEMENIMIPASRI #KANWILKEPRI #LAPASBATAMWBBM #YUGOINDRAWICAKSI

Bagikan berita melalui