Menuju Pelayanan Prima: Lapas Baubau Gelar Rapat Evaluasi dan Penguatan Tugas

23-01-2025 - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Baubau — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI SULAWESI TENGGARA

Baubau – Dalam upaya menciptakan pelayanan prima kepada masyarakat, Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Baubau mengadakan rapat penguatan tugas dan fungsi kepada petugas pelayanan. Rapat ini sekaligus menjadi momen evaluasi atas pelayanan yang telah berjalan serta bertujuan untuk menyamakan persepsi seluruh petugas agar pelayanan semakin optimal, Kamis (23/01).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Baubau, Bapak I Wayan Putu Sutresna, didampingi oleh JFT Pembina Keamanan Pemasyarakatan Ahli Madya, Bapak Burhanuddin, Kasubsi Registrasi, Bapak Rahim, Kasubsi Keamanan Bapak Arman Irwan, dan Kaur Kepegawaian dan Keuangan Bapak Syaifu Ramadhan. Dalam arahannya, Kalapas menekankan pentingnya konsistensi dalam memberikan layanan yang ramah, cepat, dan transparan kepada masyarakat. 

“Pelayanan prima adalah wajah utama Lapas Baubau di mata masyarakat. Untuk itu, evaluasi rutin seperti ini sangat penting agar kita bisa terus memperbaiki kekurangan dan menyamakan pemahaman terkait pelaksanaan tugas,” ujar Kalapas dalam rapat tersebut.

Selain membahas evaluasi pelayanan, rapat ini juga menyoroti beberapa hal penting, seperti peningkatan disiplin kerja, penyelesaian hambatan dalam pelayanan, serta inovasi-inovasi yang dapat diterapkan untuk mempermudah proses pelayanan bagi masyarakat dan keluarga Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

JFT Pembina Keamanan Pemasyarakatan Ahli Madya, Bapak Burhanuddin, turut memberikan arahan terkait pentingnya pekerja sesuai dengan Standar Operasional Prosedur. "Agar pelayanan dapat berjalan dengan aman, tertib, dan kompak, seluruh petugas wajib berpedoman pada Standar Operasional Prosedur (SOP) yang telah ditetapkan. SOP bukan hanya panduan, tetapi juga bentuk komitmen kita bersama untuk memberikan pelayanan terbaik dengan tetap menjunjung tinggi keamanan dan profesionalisme dalam setiap langkah kerja," ujar Bapak Burhanuddin.

Rapat ini diakhiri dengan diskusi interaktif antara pimpinan dan peserta rapat untuk membahas kendala yang dihadapi serta solusi yang dapat diterapkan. Seluruh jajaran petugas pelayanan Lapas Baubau menyatakan komitmennya untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Lapas Baubau untuk mewujudkan tata kelola pelayanan yang profesional, berintegritas, dan berorientasi pada kepuasan masyarakat.

Bagikan berita melalui