Sumba Timur | www.pa-waingapu.go.id
Pengadilan Agama (PA) Waingapu menggelar Rapat Kerja (Raker) Tahun 2025, Kamis (23/1/2025). Bertempat di Aula Rahmat Satya Wibawa, Raker diikuti oleh Ketua, Sekretaris, Panitera dan seluruh pegawai.
Tema Raker kali ini adalah “Meningkatkan kualitas dan inovasi pelayanan publik demi terwujudnya Pengadilan Agama Waingapu yang agung”. Dengan Raker, diharapkan seluruh aparatur PA Waingapu mempunyai persepsi yang sama tentang tugas yang akan dilaksanakan selama tahun 2025.
“Setiap pegawai harus mempunyai mindset bahwa kita bekerja itu tidak hanya sekedar melayani, tetapi harus terus berusaha meningkatkan kualitas pelayanan, termasuk menghadirkan inovasi-inovasi. Maka, kita rencanakan untuk memperbaiki dan menyempurnakan fasilitas Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP), ruang tunggu, mushola, ruang bermain dan ruang menyusui. Itu sebagai upaya memberikan pelayanan yang berkualitas kepada para pencari keadilan,” ujar Ketua PA Waingapu, H. Fahrurrozi, SHI., MH. dalam pengarahannya.
Ditambahkan Ketua PA Waingapu, pelayanan sidang keliling atau sidang di luar gedung pengadilan selama ini sudah dilaksanakan. Misalnya dalam dua tahun terakhir dilaksanakan di Kecamatan Rindi dan Kecamatan Umalulu. Diharapkan ke depan lebih meningkat lagi dan menjangkau daerah-daerah terjauh, terpinggirkan dan tersulit seperti Pulau Salura dan Wulla Waijelu. Sehingga keadilan dapat dinikmati oleh setiap warga negara, termasuk mereka yang tinggal jauh dari ibukota kabupaten.
Orang nomor satu di PA yang wilayah hukumnya mencakup seluruh wilayah Kabupaten Sumba Timur seluas 7.000 kilometer persegi itu menyampaikan beberapa arahan kepada seluruh pegawai. Antara lain, supaya bersungguh-sungguh dalam bekerja, tanpa iri melihat kerja orang lain. Dikutipkan firman Allah dalam Surat Al-Isra Ayat 7 yang artinya, “Jika kamu berbuat baik (berarti) kamu berbuat baik bagi dirimu sendiri”.
“Kalau kita kerja serius, penuh semangat maka berarti kita sedang berinvestasi untuk kebaikan masa depan kita. Bapak Ibu bekerja keras, itu tidak untuk siapa-siapa. Akan tetapi, untuk kebaikan Bapak Ibu sendiri,” jelasnya.
Lebih lanjut dipesankan kepada para pejabat agar dalam melaksanakan tugas perlu memperhatikan sisi kemanusiaan sesuai dengan Sila Kedua Pancasila, yaitu Kemanusiaan Yang Adil dan Beradab.
“Perlakukan para pegawai secara manusiawi! Sesuai pesan Sam Ratulangi, Pahlawan Nasional asal Sulawesi Utara yang berbunyi, Sitou Timou Tumou Tou. Maksudnya, manusia itu baru dikatakan sebagai manusia kalau sudah mampu memanusiakan manusia,” tegasnya.
Raker kali ini membahas beberapa hal, antara lain mengenai langkah-langkah yang perlu diambil untuk menerjemahkan program prioritas Ditjen Badan Peradilan Agama Tahun 2025 seperti penguatan integritas, penguatan akuntabilitas dan transparansi, penguatan kualitas layanan pengadilan, penguatan kelembagaan, penguatan kualitas SDM dan penguatan teknologi informasi.
“Tahun 2025, PA Waingapu harus meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK). Mari kita siapkan dari sekarang! Kita juga akan mengusulkan PA Waingapu untuk naik Kelas IB,” tandasnya.
Terkait dengan penguatan SDM, Ketua PA Waingapu mendorong para pegawai yang belum sarjana untuk bisa mengambil kuliah bidang hukum di Universitas Kristen Wira Wacana (Unkriswina) Sumba.
Selain itu, Raker juga membahas Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP), pelaksanaan kerja sama (MoU) dengan instansi lain, penilaian kinerja triwulan dan lain sebagainya. (fi)
Macam-Macam Pasal Pencurian Pada KUHP
Jumat, 09 Jun 2023Kode Transaksi Faktur Pajak, Kenali Jenis dan Saat Penggunaannya
Rabu, 28 Sep 2022PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP KEKERASAN KEPADA ANAK DI INDONESIA
Rabu, 08 Feb 2023Mengenal Undang-Undang ITE
Minggu, 14 May 2023Ingin Ganti Nama? Begini Prosedur Hukumnya
Selasa, 12 May 2020