RAPAT PEMBAHASAN ANALISIS SWOT

16-01-2025 - Pengadilan Negeri Tangerang — Pengadilan Tinggi Banten

Tangerang, Media PN Tangerang
Kamis, 16 Januari 2025

Bertempat di Ruang Rapat Pimpinan Lt. 2 Gedung PN Tangerang, Ketua PN Tangerang, Fahmiron memimpin Rapat Pembahasan Analisis SWOT sesuai dengan Surat KPN No. 157/KPN.W29.U4/UND.OT1.6/I/2025, Tanggal 10 Januari 2025 pada pukul 10.00 – 11.00 WIB ini diikuti oleh Panitera, Sekretaris, para Panitera Muda, para Kasubbag Tim Pengolah Data, dan Sekretariat.

Dalam Rapat kali ini, Ketua PN Tangerang Fahmiron membahas mengenai Analisis SWOT yang memetakan kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman yang ada di Pengadilan Negeri Tangerang serta menyusun strategi untuk mengatasi kelemahan, ancaman dengan kekuatan dan peluang yang ada.

Sebagai contoh strategi untuk menggunakan kekuatan untuk memanfaatkan peluang, yaitu:
Menjalin kerjasama dengan pihak PT Pos Indonesia dalam rangka leges, pengiriman dokumen, dan penyediaan materai dan perangko serta jasa keuangan lainnya.
Menjalin kerjasama dengan pihak Kepolisian dalam rangka pengamanan eksekusi dan persidangan serta demo, dan lain-lain.
Sedangkan contoh strategi yang menggunakan kekuatan untuk mengatasi ancaman, yaitu :
Memanfaatkan aplikasi dalam pemberian layanan kepada pencari keadilan untuk meningkatkan kepercayaan publik.

Dengan adanya analisis SWOT ini diharapkan Pengadilan Negeri Tangerang dapat mengevaluasi kondisi internal dan eksternal dari proses bisnis yang dijalankan.(he).

@humasmahkamahagung
@ditjenbadilum
@pt_banten

#Pengadilannegeritangerang
#MahkamahAgungRI
#ditjenbadilum
#ptbanten #ptsp #pntangerang #kotatangerang #kabupatentangerang #tangerangselatan
#humasmahkamahagung
#NetralitasASN
#Banggamenjadibangsa
#BerAKHLAK
#indonesia

Bagikan berita melalui