Hari Minggu Penuh Makna, LPKA Martapura Hadirkan Kunjungan Spesial melalui "LAKASI HA"

12-01-2025 - Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas I Martapura — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI KALIMANTAN SELATAN

Martapura, INFO_PAS - Minggu (12/01), Dalam upaya memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Martapura dibawah Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kalimantan Selatan, kembali menghadirkan inovasi berupa Layanan Kunjungan Setiap Hari Ahad (LAKASI HA) yang ditujukan bagi keluarga Anak Binaan yang tidak dapat berkunjung pada hari kerja.

Dwi Hartono selaku Kepala LPKA Kelas I Martapura, menyampaikan bahwa layanan LAKASI HA merupakan salah satu wujud komitmen LPKA Martapura dalam memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat. “Kami memahami bahwa tidak semua keluarga Anak Binaan memiliki kesempatan untuk berkunjung pada hari kerja. Oleh karena itu, layanan LAKASI HA hadir untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan bagi keluarga, serta memastikan hak Anak Binaan tetap terpenuhi,” ujarnya.

Inovasi ini juga menjadi bagian dari langkah strategis LPKA Martapura dalam mendukung pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) Tahun 2025. Dengan memberikan pelayanan yang inklusif dan inovatif, LPKA Martapura berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan publik secara berkesinambungan.

Keluarga Anak Binaan yang hadir pada layanan kunjungan hari ini mengapresiasi program LAKASI HA. Mereka merasa terbantu dengan adanya waktu kunjungan khusus di hari Minggu, yang memungkinkan mereka tetap dapat memberikan dukungan emosional dan moral kepada anak-anak mereka.

Dengan terlaksananya layanan LAKASI HA, LPKA Martapura berharap inovasi ini dapat semakin mendekatkan hubungan antara Anak Binaan dan keluarga, sehingga menjadi salah satu bentuk dukungan dalam proses pembinaan mereka. Layanan ini akan terus dievaluasi agar dapat memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat. (Humas LPKA Martapura)

Bagikan berita melalui