Anak Binaan LPKA Maros Laksanakan Pengajian Rutin Bersama Kemenag Kab. Maros

09-01-2025 - Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas II Maros — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI SULAWESI SELATAN

Maros, 8 Januari 2025 - LPKA Kelas II Maros mengawali tahun ini dengan melaksanakan kegiatan pengajian rutin yang bekerja sama dengan Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Maros. Pengajian ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan untuk memberikan pendidikan agama yang komprehensif bagi anak binaan.

Pertemuan pertama di bulan ini diawali dengan pendataan dan evaluasi dari tahun sebelumnya, khususnya terkait anak-anak yang masuk di kelas dasar dan kelas lanjutan. Evaluasi ini bertujuan untuk menilai perkembangan dan kebutuhan masing-masing anak, sehingga program pembinaan dapat dilaksanakan dengan lebih efektif.

Dalam kegiatan ini, pihak Kemenag Kab. Maros memberikan penguatan dan motivasi kepada anak binaan. Pesan-pesan yang disampaikan menekankan pentingnya semangat dan ketekunan dalam menjalani proses pembinaan di LPKA Maros. 

Diharapkan, dengan dukungan dan bimbingan yang diberikan, anak-anak dapat lebih termotivasi untuk belajar dan berkembang. Diharapkan kegiatan pengajian rutin ini dapat terus berlanjut dan menjadi salah satu pilar penting dalam pembentukan karakter serta peningkatan spiritualitas anak binaan di LPKA Maros.

Bagikan berita melalui