Tarakan-Kepala Balai Pemasyarakatan Kelas II Tarakan, Rita Ribawati, didampingi Kepala Urusan Tata Usaha, Arusmen Simbolon, dan Kepala Subseksi Bimbingan Klien Dewasa, Dwi Prasetio, baru saja melaksanakan kunjungan ke Dinas Pendidikan Kota Tarakan pada Senin (06/01/2025). Adapun kegiatan disambut oleh Kepala Pendidikan Kota Tarakan, Tamrin Toha, beserta jajaran dari Kabid PAUD dan PNF.
Dalam koordinasi, Kabapas Rita Ribawati, menyampaikan maksud dan tujuan serta program terkait upaya pencegahan tindak pidana Anak. Telah diketahui sebelumnya bahwa Bapas Kelas II Tarakan sudah melaksanakan sosialisasi UU Sistem Peradilan Pidana Anak ke sekolah yang ada di Tarakan seperti SMAN 1 Tarakan dan SMAN 2 Tarakan. Kegiatan dilanjutkan dengan diskusi terkait tindak lanjut Klien Anak putus sekolah untuk kemudian dicarikam solusi melalui pendidikan lanjutan dengan PKBM.
Kontributor: BapaSTAR/fld
Macam-Macam Pasal Pencurian Pada KUHP
Jumat, 09 Jun 2023Kode Transaksi Faktur Pajak, Kenali Jenis dan Saat Penggunaannya
Rabu, 28 Sep 2022PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP KEKERASAN KEPADA ANAK DI INDONESIA
Rabu, 08 Feb 2023Mengenal Undang-Undang ITE
Minggu, 14 May 2023Ingin Ganti Nama? Begini Prosedur Hukumnya
Selasa, 12 May 2020