Penuh Sukacita, Lapas Tamako Rayakan Ibadah Menyambut Natal Bersama Warga Binaan.

23-12-2024 - Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Tamako — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI SULAWESI UTARA

Tamako - Nuansa Sukacita Natal begitu terasa di Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Tamako, saat Pegawai bersama Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) mengikuti Ibadah menyambut Natal pada Senin pagi (23/12), pelaksanaan ibadah digelar di Lapangan Serbaguna Lapas Tamako.
Mengangkat tema "Marilah Sekarang Kita Pergi ke Betlehem". Ibadah Natal diawali dengan menyanyikan pujian, doa dan dilanjutkan dengan menyalakan Lilin Natal serta Khotbah yang di bawakan oleh Khadim Ibadah Pdt. A. J. M. Lalenoh S.Th. Ia menyampaikan, Kedatangan Tuhan Yesus ke dunia untuk melawat dan menyelamatkan kita umatNya yang berdosa. Mari kita sambut kelahiran Juruselamat dengan hati yang penuh sukacita.
Senada dengan hal itu, Kepala Lapas Tamako Eduard Kaligis dalam sambutannya mengajak agar momen perayaan Natal dapat dibarengi dengan perenungan pribadi untuk memaknai arti kelahiran Yesus Kristus ke dalam dunia.

Bagikan berita melalui