Kapolsek Oba Utara Gelar Jumat Curhat dan Bagikan Sembako kepada Warga Masyarakat Dusun Sukma

20-12-2024 - Layanan SKCK Polresta Tidore — Polresta Tidore

Polresta Tidore_ Ipda Suherlin,S.IP.,M.H., Kapolsek Oba Utara bersama anggota melaksanakan kegiatan Jumat Curhat dan membagikan sembako kepada warga Masyarakat Dusun Sukma Kel.Guraping Kec.Oba Utara Kota Tikep,Jumat (20/12/24).

Pada kesempatan Jumat Curhat ini, Kapolsek Oba Utara memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk sampaikan aspirasi, keluhan, dan masukan terkait kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di Dusun Sukma.

Selain itu, Kapolsek Oba Utara juga membagikan sembako kepada warga kurang mampu sebagai bentuk kepedulian Polsek Oba Utara terhadap kesejahteraan masyarakat.

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari masyarakat setempat, termasuk tokoh masyarakat dan tokoh agama, yang menilai langkah tersebut sebagai wujud nyata pendekatan humanis antara Kepolisian dengan masyarakat.

Dalam kegiatan Jumat Curhat tersebut, Kapolsek Oba Utara menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan upaya untuk mempererat hubungan antara Kepolisian dan masyarakat serta mendengarkan langsung keluh kesah dari masyarakat.

“Semoga dengan adanya kegiatan seperti ini, masyarakat dapat merasa lebih dekat dengan Aparat Kepolisian sehingga tidak ragu untuk menyampaikan keluhan atau masalah yang dihadapi,” ujarnya

“Saya harap dengan kegiatan seperti ini bapak-ibu sekalian dapat membantu pihak Kepolisian dalam hal ini Polsek Oba Utara untuk menjaga Kamtibmas di Dusun Sukma Kel.Guraping agar tetap aman dan kondusif.” Tambah Kapolsek

Tak hanya itu, ia juga menghimbau kepada seluruh warga masyarakat agar segera melaporkan kepada Bhabinkamtibmas atau langsung datang ke Mako Polsek Oba jika ada tindakan kejahatan yang dapat menggangu kamtibmas seperti pencurian, atau warga masyarakat yang sering konsumsi minuman keras lalu membuat onar.(Humas Polresta Tidore)

Bagikan berita melalui