KARUTAN KLUNGKUNG MELAKSANAKAN STUDI TIRU PELAKSANAAN PROGRAM KETAHANAN PANGAN DI RUTAN NEGARA

17-12-2024 - Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Klungkung — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI BALI

Negara,INFO_PAS -  4 Desember 2024,Karutan Klungkung mengapresiasi kegiatan pembinaan warga binaan di Rutan Negara untuk mendukung program ketahanan pangan pemerintah.


Guna mendukung dan menjalankan perintah menteri imipas, karutan klungkung melaksanakan studi tiru ketahanan pangan di rutan kelas IIB Negara.Kunjungan karutan klungkung diterima langsung oleh Karutan Negara Bapak Lilik Subagiyono beserta jajaran.


Karutan Negara menyambut baik kedatangan Karutan Klungkung untuk melaksanakan studi tiru mengenai program ketahanan pangan yang telah berjalan di Rutan Negara. Sambil berkeliling di area kebun dan peternakan, Karutan Negara menjelaskan satu persatu kegiatan pembinaan ketahanan pangan yang dilaksanakan di Rutan Negara. Adapun beberapa kegiatan yang dilaksanakan seperti pengolahan sampah plastik menjadi paving block, bengkel kayu, peternakan kambing, peternakan babi, peternakan ayam petelur, budidaya lele, ikan nila dan ikan mujair, serta ayam pejantan.


Selain itu di area perkebunan ditanami juga sayur seledri, salad, kangkung dan lain-lain, yang mana semua tanaman tersebut diberikan pupuk kandang hasil pengolahan kotoran kambing.


Dengan berbagai kegiatan yang ada di Rutan Negara, Farid Wajdi mengatakan siap “meniru” semangat pembinaan yang ada di Rutan Negara untuk diterapkan di Rutan Klungkung meskipun dengan keterbatasan tempat yang ada.

 

Kontributor : Humas Rutan Klungkung.


Bagikan berita melalui