Mengutamakan Kesehatan: “Dokter Lapas Kelas IIA Tanjungpinang Awasi Langsung Kegiatan Senam Bagi Lansia”

15-12-2024 - Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Tanjungpinang — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI KEPULAUAN RIAU


Bintan (11/12) - Lapas Kelas IIA Tanjungpinang menggelar kegiatan senam lansia yang diikuti oleh 17 orang Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) berusia lanjut. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kesehatan dan kualitas hidup WBP, Rabu (11/12/2024).
Dokter Lapas, dr. Petra Marianta Purba, langsung mengawasi kegiatan senam untuk memastikan keselamatan dan kesehatan WBP. "Kegiatan ini sangat penting untuk menjaga kesehatan dan mengurangi risiko penyakit, pungkasnya”.
Senam lansia dilaksanakan secara rutin seminggu sekali, dengan gerakan ringan dan mudah diikuti. WBP sangat antusias mengikuti kegiatan ini. "Senam ini membantu saya tetap sehat dan berenergi," kata salah satu WBP.

Bagikan berita melalui