Jayapura,
Kamis 12 Desember 2024 – “GRATIS BRO” konsisten dijalankan seluruh aparatur
Pengadilan Agama Jayapura hari ini (Kamis, 12/12). Matahari pagi cerah dan
angin sejuk yang bertiup di sela pepohonan cemara depan kantor turut menambah
semangat seluruh Pimpinan, dan aparatur lainnya menggelar Gerakan Anti Sampah.
Anti Gratifikasi, Brifing dan Do’a di pagi ini tepat pukul 09.00 WIT. Dengan
berbekal alat-alat kebersihan, mereka kompak membersihkan halaman Kantor. Setelah aksi GRATIS, Ketua PA
Jayapura, Zaenal Ridwan Puarada, S.H.I., M.H. kembali berdiri di tengah-tengan
seluruh aparaturnya untuk melakssanakan sesi briefing pagi dan do’a. Bapak
Ketua dalam briefing mengingatkan kembali bagian pengelola keuangan untuk
menyelesaikan laporan PNPB yang hari ini harus selesai. Selain itu, Zaenal
Ridwan Puarada juga mengajak seluruh tenaga teknis untuk mengoptimalkan
percepatan penyelesaian perkara diakhir tahun ini, meskipun ada Hakim PA
Jayapura, Abdul Rahman, S.H.I., M.H. sedang melaksanakan tugas menjadi mentor
untuk kegiatan LATSAR dari CPNS PA Jayapura, Siti Halijah, S.H. Pada sesi diskusi, Sekretaris
PA Jayapura, Abdul Mubarak, S.H.I., M.H. menyampaikan himbauan kepada Tim
Penyusun Laporan agar menyiapkan data-data laporan dengan tepat waktu. “Bulan
ini adalah bulan pelaporan. Oleh karena itu, sebelum tanggal 20 Desember,
data-data laporan tahunan harus sudah terkumpul di bagian PTIP”, ungkapnya.
Sekretaris menekankan pentingnya kecepatan dan ketepatan laporan tahunan karena
Pengadilan Tingkat Banding akan segera meminta data-data laporan setiap Satker
lebih awal untuk tahun pelaporan ini. Setelah sesi diskusi, Wakil
Ketua PA Jayapura, Dr. Muh. Nasikhin, S.H.I., M.H. sebelum menutup dan
mengakhir Brifing dan Do’a pagi kembali menggelorakan motivasi dan semangat
pagi. Lebih lanjut beliau menyampaikan pembinaan terkait dengan 4 alur
(tahapan) dalam manajemen organisasi. “Sistem tata kelola organisasi dinilai
optimal, termasuk bagi PA Jayapura bila dengan konsisten melalui 4 tahapan ini,
yaitu: Planing (perencanaan), Doing (Pelaksanaan), Controlling (Pengawasan atau
Evaluasi), dan Acting (Tindak Lanjut)”, terangnya. Terkait dengan pengiriman
data SKM yang diminta Mahkamah Agung, beliau memberikan arahan dan petunjuk
kepada Tim Survey untuk menindaklanjuti permintaan tersebut.
Macam-Macam Pasal Pencurian Pada KUHP
Jumat, 09 Jun 2023PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP KEKERASAN KEPADA ANAK DI INDONESIA
Rabu, 08 Feb 2023Kode Transaksi Faktur Pajak, Kenali Jenis dan Saat Penggunaannya
Rabu, 28 Sep 2022Mengenal Undang-Undang ITE
Minggu, 14 May 2023Ingin Ganti Nama? Begini Prosedur Hukumnya
Selasa, 12 May 2020