PRODUKSI LELE WBP RUTAN BANGLI, HASILKAN PNBP DAN TINGKATKAN KETAHANAN PANGAN

24-11-2024 - Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Bangli — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI BALI

Bangli, INFO_PAS - Selain dibidang kerajinan tangan dan kreasi kesenian, pembinaan kemandirian pada Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Bangli juga menggalakan dibidang pertanian dan peternakan. Berbeda dengan kegiatan panen raya seperti biasanya yang langsung dijual untuk konsumsi, panen ikan lele kali ini dilaksanakan dengan menggelar olahraga rekreasi memancing berhadiah Sabtu kemarin, (26/10).
????????
Olahraga rekreasi memancing ini diikuti oleh seluruh pegawai bersama keluarga, selain menambah PNBP yang dihasilkan dari penjualan kupon pancing kegiatan kekeluargaan ini pula menambah keakraban dan tali silaturahmi antar sesama pegawai dan keluarga besar Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Bangli.
?????????
Kepala Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Bangli, Dedi Nugroho mengatakan bahwa 70?ri penjualan kupon akan digunakan sebagai PNBP sisanya adalah untuk pembelian hadiah serta konsumsi. “Jadi setelah kegiatan memancing nanti ikan lele hasil pancingan tersebut akan langsung diolah dan makan bersama keluarga besar Rutan Bangli di area kebun SAE Rutan Bangli,” imbuh Dedi.

Bagikan berita melalui