Pembinaan Ibadah Agama Kristen bagi Anak Binaan : Membina Karakter Positif Bagi Anak Binaan LPKA Kelas II Palangka Raya.

15-11-2024 - Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas II Palangka Raya — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI KALIMANTAN TENGAH

Palangka Raya - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palangka Raya menyelenggarakan kegiatan pembinaan ibadah agama Kristen bagi anak-anak binaan yang beragama Kristen. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat iman dan spiritualitas anak binaan sekaligus membantu mereka menemukan kedamaian serta nilai-nilai positif melalui ajaran agama selama menjalani masa pembinaan. Jum’at, (15/11/2024).

 

Selain itu, anak binaan juga didorong untuk aktif dalam kegiatan diskusi kelompok, di mana mereka dapat berbagi pengalaman, bertanya, dan saling mendukung satu sama lain dalam hal spiritual. Salah satu pembimbing rohani menjelaskan bahwa melalui pembinaan agama ini, mereka berharap dapat menanamkan nilai-nilai kasih sayang, saling memaafkan, dan introspeksi diri.

 

Dengan adanya kegiatan pembinaan ibadah ini, LPKA Kelas II Palangka Raya berharap anak-anak binaan dapat meraih kedamaian batin, mendekatkan diri pada Tuhan, dan belajar untuk mencintai diri sendiri serta orang lain. Diharapkan pembinaan spiritual ini menjadi bekal bagi mereka dalam menghadapi masa depan yang lebih baik saat kembali ke masyarakat.


Bagikan berita melalui