https://www.instagram.com/p/DCXmLhNyXBi/?img_index=1
Bandung, Pasbi – Dalam rangka upaya meningkatkan keselamatan dan pelindungan bagi Pamong atau Wali dan Pembimbing Kemasyarakatan (PK) yang bertugas menangani Narapidana Terorisme (Napiter), Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Cirebon menjadi narasumber dalam Rapat Koordinasi (Rakor) yang diselenggarakan oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Barat (Kanwil Kemenkumham Jabar) dan Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT). Acara dilaksanakan selama dua hari dari tanggal 13 s.d. 14 November 2024.
Kepala Bidang Pembinaan Narapidana Lapas Cirebon Rommy Waskita Pambudi, bersama Pamong Napiter Lapas Cirebon Adi Prayitno, berkesempatan menjadi narasumber pada kegiatan rakor tersebut. Mereka memaparkan tentang profil napiter yang ditangani, serta mengidentifikasi permasalahan serta bentuk perlindungan yang dibutuhkan oleh pamong napiter dalam menjalani tugas dan fungsi.
Kegiatan ini berfokus pada diskusi interaktif dan sesi tanya jawab antara BNPT, Direktorak Jenderal Pemasyarakatan, dan peserta dari Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan Se-Kanwil Jabar terkait bentuk-bentuk perlindungan yang diperlukan oleh petugas pemasyarakatan. Serta penetapan daftar petugas yang akan mendapat fasilitas perlindungan.
Khususnya dalam menangani Napiter, para peserta juga berdiskusi mengenai pembaruan program pembinaan dan deradikalisasi yang lebih komprehensif. Hal ini mencakup pendekatan psikologis dan sosial, agar napiter yang menjalani pembinaan mendapatkan reintegrasi dengan baik setelah selesai menjalani masa pembinaan di Lapas.
Melalui kegiatan ini, diharapkan para petugas pemasyarakatan semakin merasa aman dan mantap dalam menjalankan tugas dan fungsi. Serta mampu memperkuat sinergi antar instansi dalam melindungi dan mendukung para pamong napiter serta PK, sehingga mereka dapat menjalankan tugas dengan aman, serta lebih efektif dan efisien.
(ADI/GTR)
#LapasCirebon
#KemenkumhamJabar
#Masjuno
Lapas Cirebon
Kemenkumham Jabar
Masjuno
Macam-Macam Pasal Pencurian Pada KUHP
Jumat, 09 Jun 2023PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP KEKERASAN KEPADA ANAK DI INDONESIA
Rabu, 08 Feb 2023Kode Transaksi Faktur Pajak, Kenali Jenis dan Saat Penggunaannya
Rabu, 28 Sep 2022Mengenal Undang-Undang ITE
Minggu, 14 May 2023Ingin Ganti Nama? Begini Prosedur Hukumnya
Selasa, 12 May 2020