Kolaborasi Tanggap Darurat, LPKA Martapura dan Damkar Banjar Amankan Ular Kobra

07-11-2024 - Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas I Martapura — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI KALIMANTAN SELATAN

Martapura, INFO_PAS - LPKA Kelas I Martapura melakukan koordinasi dengan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelematan (Damkar) Kabupaten Banjar untuk menangani penangkapan seekor ular kobra yang ditemukan di area dapur LPKA pada Rabu (07/11). Penanganan tersebut berlangsung cepat setelah adanya laporan dari pihak LPKA Martapura yang langsung direspon oleh tim Dinas Damkar.

Tim Damkar yang terdiri dari 6 (enam) orang segera meluncur ke lokasi dan menjalankan proses penangkapan dengan sigap. Tidak membutuhkan waktu lama, ular berhasil ditangkap dan dimasukkan ke dalam kotak plastik yang aman sebelum dibawa oleh tim Damkar untuk diamankan lebih lanjut.

Pihak LPKA Martapura mengucapkan terima kasih atas bantuan cepat yang diberikan oleh Dinas Damkar Kabupaten Banjar. "Kami sangat mengapresiasi respons dan kerjasama dari rekan-rekan Damkar. Hal ini menjadi wujud nyata dari sinergitas antarinstansi dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman," ujar Plh. Kepala LPKA Martapura.

Dinas Damkar Kabupaten Banjar juga menyampaikan bahwa pihaknya selalu siap mendukung berbagai kegiatan yang membutuhkan bantuan, khususnya yang berkaitan dengan penanganan hewan berbahaya. "Kami akan terus mendukung setiap upaya untuk menjaga keamanan di lingkungan masyarakat," ujar perwakilan dari tim Damkar.

Bagikan berita melalui