PASBI SIHANI, Lapas Cirebon Tingkatkan Kualitas Iman dan Taqwa Narapidana

06-11-2024 - LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS I CIREBON — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI JAWA BARAT

PASBI SIHANI, Lapas Cirebon Tingkatkan Kualitas Iman dan Taqwa Narapidana 

https://www.instagram.com/p/DCBRxCIysyD/?img_index=1


Cirebon, Pasbi - Dalam rangka meningkatkan kualitas iman dan taqwa narapidana, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas I Cirebon menggelar program PASBI SIHANI. Program tersebut merupakan akronim dari Lapas Kesambi Cirebon Siraman Rohani Islam. Kegiatan tersebut adalah salah satu bentuk pembinaan kerohanian yang dilaksanakan di Masjid At-Taubah Lapas Cirebon. Narapidana dan Petugas antusias hadir dalam giat tersebut yang rutin dilaksanakan pada Hari Rabu setiap pekannya.

Acara diawali dengan doa bersama, dilanjutkan dengan penampilan shalawat hadroh serta lantunan ayat suci Al-Quran oleh para Narapidana. Selaku pengisi tausiyah, Ust.H.Abas Sudinta dari Kementerian Agama Kota Cirebon, membawakan pesan untuk kita semua.

Beliau menyampaikan,"Sebaik-baiknya manusia ialah yang mampu memberikan manfaat bagi orang lain", ujar Ust.Abas. Dalam tausiyahnya beliau menuturkan bahwa hakekat dasarnya narapidana berada disini (Lapas), adalah bentuk kasih sayang Allah SWT. Inilah kesempatan yang Allah SWT berikan untuk kita muhasabah diri dan bertaubat.

"Sumber salahnya manusia itu dari ucapannya. Lidah itu seperti pedang. Dari situlah kita harus dapat menjaga lisan dan perbuatan. Supaya kita dapat memperbaiki diri tuk kembali menjadi orang yang lebih baik", lanjut Ust.Abas.

Diharapkan kegiatan ini menjadi momentum sebagai pengingat dan pedoman ilmu. Untuk menjadi pribadi yang lebih baik lagi. Agar senantiasa selalu meneladani akhlak dan prilaku Rasulullah SAW serta mendekatkan diri kepada Allah SWT.

(GTR)
#LapasCirebon
#KemenkumhamJabar
#Masjuno
Lapas Cirebon
Kemenkumham Jabar
Masjuno
Bagikan berita melalui