Upaya Pencegahan Peredaran Narkoba, Pihak Polres Barito Selatan Kunjungi Rutan Buntok

06-11-2024 - Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Buntok — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI KALIMANTAN TENGAH

Buntok – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas II B Buntok Kanwil Kemenkumham Kalteng, menerima kunjungan dari pihak Polres Kabupaten Barito Selatan. Kunjungan tersebut dipimpin oleh Kepala Satuan Narkoba (Kasat Narkoba) AKP Lubis, yang didampingi oleh sejumlah staf, dengan tujuan untuk membahas upaya pencegahan pemberantasan dan peredaran narkoba. Rabu (6/11/2024).

 

Setibanya di Rutan Buntok, rombongan dari Polres Barito Selatan disambut langsung oleh Kepala Rutan (Ka. Rutan) Buntok Sinardi dan Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan (Ka. KPR) Zulkifli. Pertemuan ini bertujuan untuk memperkuat sinergi antara pihak Kepolisian dan Rutan Buntok dalam upaya memberantas peredaran narkoba.

 

Kepala Rutan Buntok, Sinardi, menyambut baik kedatangan pihak Polres dan menyatakan kesiapan pihaknya untuk bekerja sama dalam memberantas peredaran narkoba. Ia menekankan pentingnya pengawasan ketat dan deteksi dini terhadap segala bentuk peredaran narkoba. “Kolaborasi ini sangat penting. Kami juga akan terus memperkuat pengawasan di dalam rutan dan memberikan edukasi kepada para narapidana agar tidak terjerumus dalam peredaran narkoba,” ujar Sinardi.

 

Kegiatan ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara Polres Barito Selatan dengan pihak Rutan Buntok, serta mengoptimalkan sinergi dalam pemberantasan narkoba di wilayah Kabupaten Barito Selatan.

 

#kemenkumhamri
#KemenkumhamKalteng
#MajuAmintasSiburian
#PASTIBAHALAP
#PASTIWBBM
#rutanbuntok
#rutanbuntokbersinar
#sinardi


Bagikan berita melalui