APEL PERINGATAN HUT KKP KE 25 DAN HARI SUMPAH PEMUDA TANGGAL 28 OKTOBER 2024

01-11-2024 - Balai Besar Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan Makassar — Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan

APEL PERINGATAN HUT KKP KE 25 DAN HARI SUMPAH PEMUDA TANGGAL 28 OKTOBER 2024

Makassar (28/10/2024), BPPMHKP Makassar melaksanakan apel peringatan HUT Kementerian Kelautan dan Perikanan ke 25 yang dirangkaikan dengan Hari Sumpah Pemuda yang jatuh setiap tanggal 28 Oktober. Kegiatan apel ini diikuti oleh ASN, PPNPN dan PJLP, Dharwa Wanita Persatuan lingkup BPPMHKP Makassar dan pelaku usaha kelautan dan perikanan yang dipimpin oleh Plt. Kepala BPPMHKP Makassar.

Dalam amanatnya, Plt. Kepala BPPMHKP Makassar menyampaikan beberapa hal, yakni:
1. Terima kasih kepada seluruh peserta apel baik ASN, PPNPN, PJLP, Dharma Wanita BPPMHKP Makassar yang mengikuti apel baik luring maupun daring serta apresiasi atas kinerja pegawai selama minggu ketiga bulan Oktober 2024.
2. Semoga spirit Sumpah Pemuda yang diperingati setiap tanggal 28 Oktober dapat menginsipirasi BPPMHKP Makassar dalam melaksanakan tugas dan fungsi pengawasan dan pengendalian mutu hasil perikanan. Sumpah Pemuda tahun ini dengan tema Maju Bersama Indonesia Raya menjadi momentum bersama dalam menjaga integritas, meningkatkan kedisiplinan dan berbudaya kerja yang baik.
3. Tanggal 26 Oktober merupakan Hari Ulang Tahun Kementerian Kelautan dan Perikanan dimana tahun 2024 ini KP merayakan ulang tahun yang ke 25. Mari wujudkan pembangunan kelautan dan perikanan dengan semangat ekonomi biru untuk Indonesia maju.
4. Pada tanggal 28 - 30 Oktober 2024 Pusat Pengendalian dan Pengawasan Mutu Pasca Panen BPPMHKP akan menyelenggarakan Inhouse Training Traceability Bagi Inspektur Mutu bertempat di Hotel Grand Tjokro Jakarta. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi inspektur mutu terkait pentingnya traceability dalam rantai pasok hasil perikanan.
5. Pada tanggal 31 Oktober – 1 Nopember 2024 Pusat Pengendalian dan Pengawasan Mutu Pasca Panen BPPMHKP akan menyelenggarakan Peningkatan Kompetensi SDM Pengawasan Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan Domestik bertempat di Hotel Harper Yogyakarta. Tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kapasitas inspektur mutu dalam implementasi Inpres Nomor 1 Tahun 2017 tentang Gerakan Masyarakat Hidup Sehat.

@bppmhkp @ishartini_

Bagikan berita melalui