Anak Binaan LPKA Kelas II Palangka Raya Bersama-sama Bernyanyi dan Berlatih Gitar di Kamar Hunian.

21-10-2024 - Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas II Palangka Raya — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI KALIMANTAN TENGAH

Palangka Raya - Anak binaan di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas II Palangka Raya memanfaatkan waktu luang mereka dengan cara positif, yakni bernyanyi bersama dan berlatih bermain gitar di lingkungan kamar hunian. Kegiatan ini tidak hanya memberikan hiburan dan kesenangan, tetapi juga menjadi sarana untuk mengasah keterampilan musik serta mempererat kebersamaan antar anak binaan. Senin, (21/10/2024).

 

Di sela-sela jadwal kegiatan rutin dan pembinaan, anak-anak sering mengadakan sesi musik informal, di mana mereka berkumpul untuk bernyanyi dan memainkan gitar. Suasana kamar hunian pun menjadi lebih hidup dengan lantunan lagu-lagu rohani dan lagu populer yang mereka mainkan bersama. Beberapa anak binaan yang sudah memiliki keterampilan dasar dalam bermain gitar juga membimbing teman-teman lainnya untuk belajar.

 

Dengan adanya kegiatan seperti ini, LPKA Kelas II Palangka Raya berharap dapat terus memberikan ruang bagi anak binaan untuk mengembangkan diri secara positif, sehingga mereka dapat tumbuh menjadi pribadi yang lebih baik, baik dari segi mental, emosional, maupun keterampilan. Musik menjadi salah satu cara efektif untuk menciptakan suasana yang lebih harmonis dan kondusif dalam lingkungan pembinaan.

 

#KemenkumhamRI

#KemenkumhamKalteng

#MajuAmintasSiburian

#PASTIBAHALAP

#PASTIWBBM

#lpkapalangkaraya

#lpkapalangkarayaceria

 

Humas LPKA Palangka Raya


Bagikan berita melalui