Pengawasan Ketat Kegiatan Pengolahan Bahan Makanan di Dapur Lapas Mamasa

17-10-2024 - LEMBAGA PEMASYARAKATAN KELAS III MAMASA — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI SULAWESI BARAT

Pengawasan Ketat Kegiatan Pengolahan Bahan Makanan di Dapur Lapas Mamasa

Rabu, 16 Oktober 2024, pukul 07:30 WITA, Karupam regu II Lapas Kelas III Mamasa melaksanakan kegiatan pengawasan terhadap proses pengolahan bahan makanan di dapur Lapas Mamasa. Pengawasan ini bertujuan memastikan bahwa seluruh kegiatan pengolahan makanan untuk persiapan jatah makan siang Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) berlangsung aman dan terkendali. Kegiatan ini diawasi langsung oleh komandan jaga yang memeriksa seluruh tahapan memasak, mulai dari persiapan bahan hingga proses pemasakan oleh para tamping koki.

Pengawasan dilakukan dengan cermat untuk memastikan bahwa tidak ada pelanggaran prosedur keamanan yang dapat mengancam ketertiban di dalam Lapas Mamasa. Penggunaan peralatan dapur juga diawasi ketat, agar tidak ada barang-barang yang dibawa keluar dari area dapur, terutama ke blok hunian. Dalam kesempatan ini, Karupam memberikan pesan tegas kepada tamping koki untuk selalu menjaga keamanan selama bekerja. Ia menekankan pentingnya menjaga agar tidak ada WBP yang tidak bertugas di dapur memasuki area tersebut. Tamping koki juga diminta memastikan bahwa alat-alat dapur tidak keluar dari area pengolahan.

Kegiatan pengawasan berlangsung lancar dan aman, tanpa kendala berarti. Kepala Lapas Mamasa berharap bahwa dengan pengawasan yang rutin, potensi gangguan keamanan dan ketertiban dapat diminimalisir. “Pengelolaan dapur yang aman sangat penting untuk menjaga stabilitas dan ketertiban di dalam Lapas Mamasa, serta menjamin bahwa jatah makanan untuk WBP tetap tersalurkan dengan baik dan sesuai prosedur” ucap Hastono selaku Kalapas Mamasa.

@Kumham_Sulbar @Kemenkumham @Kementerian Hukum dan HAM RI #KanwilSulbar #KumhamSulbar #KanwilKemenkumhamSulbar @NewsKemenkumham #KemenkumhamSemakinPasti #KamiPasti #PamujiRaharja #SupratmanAndiAgtas #KumhamPASTI #KemenkumhamRI #Hastono #LapasMamasa #DiaryLapasMamasa


Bagikan berita melalui