Kolaborasi Lapas dan Bapas Peringati Upacara Kesaktian Pancasila

01-10-2024 - Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Surulangun Rawas — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI SUMATERA SELATAN

Surulangun - Lapas Kelas III Surulangun Rawas dan Bapas Kelas II Musi Rawas Utara menggelar upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila di lapangan Bapas Muratara pada Selasa (01/10), sebagai bentuk penghormatan terhadap nilai-nilai Pancasila. 

Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat semangat kebangsaan di kalangan peserta, A. Fausan selaku Kalapas, bertindak sebagai inspektur upacara menyampaikan sambutan yang menekankan peran Pancasila, sebagai dasar negara menjadi pijakan utama dalam menjalankan pemerintahan dan mengatur kehidupan berbangsa dan bernegara, tonggak sejarah yang menuntun bangsa menuju Indonesia Emas 2045. Ia mengajak semua pihak untuk berkomitmen menjaga dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. 

Turut mendampingi Fausan, Kabapas Muratara, Roby Fernandez juga memberikan dukungan dalam acara tersebut. Kehadiran kedua pemimpin ini menunjukkan sinergi antara Lapas dan Bapas dalam menjaga keamanan dan ketertiban. Mereka bertekad untuk terus berkolaborasi dalam menciptakan lingkungan yang positif. 

Upacara berlangsung khidmat dengan pembacaan naskah Pancasila oleh inspektur upacara, pembacaan UUD 1945 dan Naskah Ikrar oleh petugas upacara. Kegiatan ini juga diisi dengan doa bersama, kemudian diakhiri dengan sesi foto bersama. Peringatan Hari Kesaktian Pancasila ini diharapkan menjadi momentum untuk memperkuat rasa persatuan dan kesatuan. 

Dengan memahami dan menghayati Pancasila, diharapkan generasi muda dapat meneruskan cita-cita bangsa. Dalam konteks ini, kolaborasi antara Lapas dan Bapas menjadi langkah strategis untuk mewujudkan Indonesia yang lebih baik.

Bagikan berita melalui