Kemenkumham Riau Latih CPNS Pemasyarakatan Tingkatkan Integritas dan Disiplin

01-10-2024 - KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI RIAU — Sekretariat Jenderal

Pekanbaru – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Riau menggelar kegiatan Membangun Fisik, Mental, dan Disiplin (FMD) bagi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Petugas Pemasyarakatan se-Riau tahun 2024. Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari, mulai tanggal 26 hingga 28 September 2024 di Lapas Terbuka Kelas III Rumbai ini bertujuan untuk meningkatkan integritas dan disiplin para CPNS dalam menjalankan tugas.
Dengan tema "Peningkatan Integritas dan Disiplin bagi CPNS Pemasyarakatan se-Riau dalam melaksanakan tugas dan fungsi Pemasyarakatan", kegiatan ini diikuti oleh 32 orang CPNS angkatan tahun 2023. Selama pelatihan, para peserta dibekali berbagai materi, mulai dari wawasan kebangsaan, bela negara, kedisiplinan, hingga latihan baris-berbaris yang dibimbing langsung oleh instruktur dari TNI dan Polri.
Kepala Kanwil Kemenkumham Riau, Budi Argap Situngkir, dalam sambutannya saat pembukaan menekankan pentingnya kegiatan FMD dalam membentuk karakter yang tangguh dan disiplin bagi petugas pemasyarakatan. "Kegiatan FMD ini merupakan upaya kita untuk meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia, profesionalitas, dan motivasi dalam menjalankan tugas," ujarnya.
Turut dihadiri Kepala Divisi Administrasi Johan Manurung, Kepala Divisi Pemasyarakatan Ricky Dwi Biantoro dan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Edison Manik serta Kepala UPT di Kota Pekanbaru, Budi Argap juga menyampaikan bahwa kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kekompakan dan kedisiplinan pegawai, serta menjadi langkah antisipasi terhadap gangguan keamanan dan ketertiban di unit pelaksana teknis pemasyarakatan. "Dengan kegiatan ini, kita ingin membangun sebuah tim yang solid, yang mampu menghadapi situasi yang sulit dengan penuh kesabaran dan kebersamaan," tambahnya.
Salah satu poin penting yang ditekankan dalam kegiatan FMD ini adalah integritas. Budi Argap mengingatkan kepada seluruh peserta agar selalu menjunjung tinggi nilai-nilai integritas dalam setiap menjalankan tugas. "Tidak ada lagi perlakuan yang melecehkan atau diskriminatif terhadap warga binaan," tegasnya.
Selain itu, disiplin juga menjadi fokus utama dalam pelatihan ini. Melalui latihan baris-berbaris dan pembinaan mental, diharapkan para CPNS dapat menanamkan nilai-nilai disiplin yang tinggi dalam diri mereka.
Dengan diselenggarakannya kegiatan FMD ini, diharapkan para CPNS Petugas Pemasyarakatan dapat menjadi sosok yang profesional, disiplin, dan memiliki integritas yang tinggi. Mereka diharapkan mampu menjalankan tugas dengan baik dan berkontribusi demi kemajuan Kementerian Hukum dan HAM.
"Melalui kegiatan ini, kita ingin menciptakan petugas pemasyarakatan yang tidak hanya memiliki kemampuan teknis, tetapi juga memiliki mental yang kuat dan karakter yang baik," pungkas Budi Argap.

Bagikan berita melalui