KEPALA LAPAS DABO SINGKEP IKUTI RAKOR EVALUASI CAPAIAN KINERJA SEMESTER I DI LINGKUNGAN KANWIL KEMENKUMHAM KEPRI

23-07-2024 - Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Dabo Singkep — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI KEPULAUAN RIAU

Dabo Singkep (09/07) - Kepala Lapas Kelas III Dabo Singkep, Jaka Putra ikuti Rakor Evaluasi Capaian Kinerja Semester I di Lingkungan Kanwil Kemenkumham Kepulauan Riau pada Senin (08/07/2024) bertempat di Aula Ismail Saleh Kanwil Kemenkumham Kepulauan Riau. Kegiatan ini mengambil tema "Perkuat Sinergi Semakin PASTI dan BerAKHLAK Untuk Kinerja Kemenkumham Yang Semakin Berdampak".
Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Riau, I Nyoman Gede Surya Mataram dan dihadiri oleh seluruh Pimpinan Tinggi Pratama serta seluruh Kepala UPT dilingkungan Kanwil Kemenkumham Kepulauan Riau. Dalam sambutannya, I Nyoman Gede Surya Mataram menyampaikan bahwa pengukuran kinerja merefleksikan filosofi dan kultur dari suatu organisasi serta menggambarkan seberapa baik suatu kinerja telah diselesaikan dengan biaya, waktu dan kualitas yang optimal.
“Kegiatan ini merupakan Pengukuran Kinerja Unit Pelaksana Teknis di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Riau, sebagai bentuk kewajiban Saudara untuk mempertanggungjawabkan keberhasilan dan kegagalan dalam pelaksanaan kinerja dalam mencapai target yang telah ditetapkan.” Ungkapnya.
Rapat Koordinasi Evaluasi Capaian Kinerja Semester I Tahun 2024 Pada Satuan Kerja di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kepulauan Riau kali ini menghadirkan narasumber yang membahas Materi tentang Kinerja Pelaksanaan Anggaran oleh Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Perbendaharaan Provinsi Kepulaun Riau.

Bagikan berita melalui