Rapat Pembentukan Sekretariat Dewan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Setangga

22-07-2024 - Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu — Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan

Kepala Bidang Perencanaan dan Pengembangan Iklim Penanaman Modal Bapak Akhmad Nabhansyah, S.Hut menghadiri undangan Rapat Pembentukan Sekretariat Dewan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Setangga, Rabu 10 Juli 2024 bertempat di ruang Rapat Sekretaris Daerah Prov.Kalsel. Rapat ini dipimpin oleh Kabiro Hukum dan dihadiri peserta dari Dinas PUPR Prov. Kalsel, Dinas Perikanan Kelautan Prov. Kalsel, Dinas PMPTSP Prov. Kalsel, Bappeda Kalsel, Dinas PMPTSP Kab. Tanah Bumbu, Dinas Perdagangan, Dinas ESDM Prov.Kalsel, serta Dinas PMPTSP Prov. Kalsel. Hasil dari dapat ini yaitu Pembentukan Sekretariat, masing-masing Dinas terkait yang akan berperan dalam sekretariat Dewan KEK menunggu surat dari Dinas PUPR untuk pengisian Dinas apa yang duduk di sekretariat Dewan KEK Prov. Kalsel, kemudian Untuk kelengkapan persyaratan pemenuhan agar masuk dalam Proyek Strategis Nasional, maka perlu dibuatkan Pergub insentif dan kemudahan berusaha.Dalam diskusi juga disepakati (sesuai arahan dari Biro Hukum), aga r Perda Penyelenggaraan Penanaman Modal yang sedang berproses di Dinas PMPTSP Prov. Kalsel, agar memasukan/ mengcover Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) dan Kawasan Industri (KI) di Kalsel

Bagikan berita melalui