Memberikan pelayanan yang prima nampaknya menjadi kewajiban bagi seluruh Unit Pelaksana yang bergerak di bidang Pelayanan Publik. Kualitas pelayanan aparatur pemerintah senantiasa ditingkatkan sejalan dengan Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang Pelayanan Publik dan Keputusan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor 15 Tahun 2014 tentang Pedoman Standar Pelayanan. Maka dari itu SAMSAT Kulon Progo mengadakan Forum Konsultasi Publik dan Review Standar Pelayanan pada Kamis 27/5/2021 yang berlokasi di Aula Samsat Sleman. FKP dan Review SP dilaksanakan secara bersama-sama oleh SAMSAT se-DIY yang mana acara tersebut dihadiri oleh perwakilan dari KPPD DIY dari masing-masing Kota/Kabupaten, Satlantas Polres Sleman, dan PT Jasa Raharja (Persero) D.I Yogyakarta. Selain itu FKP juga dihadiri oleh unsur-unsur eksternal yang tediri atas perwakilan dari akademisi, dunia usaha, serta tokoh masyarakat.
Hasil dari FKP tersebut berkaitan dengan adanya kesepakatan untuk masing-masing UPT agar selalu memperhatikan dan meningkatkan kualitas SDM yang dimiliki, memonitor sarana dan prasarana yang ada, serta dilakukan penyusunan Standar Pelayanan Kesamsatan tentang Pelayanan Pengaduan Masyarakat dan Pelayanan Informasi Publik. Kegiatan tersebut ditutup degan penandatanganan Berita Acara FKP dan Review SP oleh masing-masing perwakilan baik dari pihak internal maupun pihak eksternal. Terselenggaranya Pelayanan Publik yang prima dapat memenuhi kebutuhan masyarakat untuk memperoleh pelayanan yang sederhana, cepat, tepat, akurat, transparan, dan akuntabel. Adanya Forum Konsultasi Publik dan Review Standar Pelayanan tersebut diharapkan dapat membantu SAMSAT Kulon Progo untuk selalu memberikan pelayanan yang terbaik dan berkualitas pada masyarakat.
Macam-Macam Pasal Pencurian Pada KUHP
Jumat, 09 Jun 2023Kode Transaksi Faktur Pajak, Kenali Jenis dan Saat Penggunaannya
Rabu, 28 Sep 2022PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP KEKERASAN KEPADA ANAK DI INDONESIA
Rabu, 08 Feb 2023Mengenal Undang-Undang ITE
Minggu, 14 May 2023Ingin Ganti Nama? Begini Prosedur Hukumnya
Selasa, 12 May 2020