Warga Binaan Lulus Pelatihan Pembuatan Roti, Plt. Kalapas Serahkan Sertifikat

24-05-2024 - Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIB Manado — KANWIL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM RI SULAWESI UTARA

Tomohon - Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIB Manado gelar Penutupan Pelatihan Pembuatan Roti bagi Warga Binaan yang bekerja sama dengan Pastry and Bakery Fian Home Made and Course, Senin (20/05).

Bertempat di Ruang Bimbingan Kerja, acara penutupan ini diikuti oleh Kepala Seksi Binadik Giatja, Joune Supit, Kasubsi Giatja, Debby Darondo, dan Staf Giatja serta 20 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang tergabung dalam pelatihan pembuatan roti.

Pelaksana Tugas Kepala Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIB Manado, Lidya Awoah melalui Kasi Binadik Giatja, Joune Supit menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Instruktur pelatihan yang telah meluangkan waktu untuk melatih para Warga Binaan dalam keterampilan membuat roti.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Pihak Pastry and Bakery Fian Home Made and Course telah memberikan pelatihan kepada WBP dan semoga kerja sama ini bisa berlanjut lagi” ujar Joune.

Selanjutnya kegiatan diakhiri dengan penyerahan sertifiikat kepada seluruh Warga Binaan yang telah dinyatakan lulus pada pelatihan pembuatan roti kali ini.


Bagikan berita melalui